Sukses

Mobil Murah di Dunia, Harga Kurang dari Rp 60 Juta

Salah satu mobil termurah di dunia adalah Tata Nano, harga yang ditawarkan saat pertama kali meluncur hanya sekitar Rp 21 jutaan.

Liputan6.com, Jakarta - Keberadaan merek mobil asal Cina, Wuling Motors, menjadi pembeda di Industri otomotif Indonesia karena harganya lebih murah. Bagaimana tidak harga yang ditawarkan cukup mengejutkan karena lebih murah dengan mobil murah buatan Jepang.

Padahal, mobil buatan Wuling dilengkapi dengan beragam fitur yang komplet dan tak kalah canggih dengann mobil pabrikan negeri para Samurai.

Seperti halnya Wuling Confero S yang dibanderol Rp 128 juta sampai Rp 165,9 jutaan. Padahal, jika masuk dalam klasifikasi, mobil ini masuk segmen Low Multi Purpose Vehicle yang bersaing dengan Avanza-Xenia, Mobilio dan Ertiga, dangan range harga di atas Rp 180 juta sampai Rp 230 jutaan.

Namun tahukah Anda, di dunia ini tak hanya buatan Wuling Motors saja yang bisa menjual harga mobilnya murah, sebab ada beberapa mobil yang ternyata dibanderol lebih murah lagi, antara lain:

 

Tata Nano

Mobil ini diproduksi sekitar 2008, dan menjadi jawaban perusahaan Tata Motor yang berambisi untuk menghadirkan kendaraan murah. Sebab, alasan perusahaan tersebut membuat Tata Nano yaitu banyaknya keluarga India memiliki kendaraan roda dua, tetapi tidak mampu membeli kendaraan roda empat.

Saat pertama kali mobil ini dijual, banderol sangat mencengangkan. Tak heran saat itu mobil ini disebut mobil termurah sejagad karena setara dengan sepeda motor yaitu 100.000 Rupee atau sekitar Rp 21 jutaan.

Namun saat ini, seiring dengan perkembangan, Tata Nano telah mengalami perubahan teknolgi sehingga lebih baik. Bahkan mereka memberikan beberapa varian yaitu eMax, Tata Nano Twist dan Tata Nano Twist Genx. Sementara harganya sekitar 226.000 Rupee (Rp 47 jutaan) untuk termurah, sedangkan 320.000 Rupee (Rp 67 jutaan) model termahal.

Jantung pacu Tata Nano sendiri telah disematkan mesin dua silinder berkapasitas 624 cc yang mampu menyemburkan daya hingga 37,5 Tk dan torsi 51 Nm.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 5 halaman

Selanjutnya

Datsun Redi-Go

Hadir sejak 2016, Datsun Redi Go cukup mengejutkan. Sebab, desain mobil ini cukup modern dan tak ketinggalan zaman. Hal ini terlihat dari desain bagian depan seperti gril heksagonal, dan lekukan lainnya.

Untuk jantung pacunya, mobil ini telah dibenamkan mesin cukup kecil yaitu 800 cc dengan lima percepatan. Namun begitu mobil ini juga memiliki varian mesin 1.0 liter.

Lantas berapa harga Datsun Redi-Go? Ternyata banderol cukup murah yaitu mulai 241.249 Rupee atau sekitar Rp 50,7 jutaan.

 

 

 

3 dari 5 halaman

Selanjutnya

Renault Kwid

Sejak pertama hadir di 2015, Renault Kwid menyasar segmen entry level crossover, dengan kapasitas lima orang penumpang.

Meski berdarah mobil Eropa, tepatnya Prancis, Renault Kwid justru menjadi produk yang dijual sangat murah. Bagaimana tidak, mobil ini dibanderol mulai 261.800 Rupee atau sekitar Rp 55 juta.

Untuk memberikan pilihan kepada konsumen, Renault Kwid hadir dalam dua pilihan mesin 0,8 liter dan 1 liter. Mesin 0,8 liter ini dilengkap mesin tiga silinder yang mampu memuntahkan daya 54 Tk dan torsi 72 Nm.

Di Indonesia, Renault Kwid juga ada, dan saat diluncurkan pada Oktober 2016 dilepas dengan harga Rp 117,7 juta. Akan tetapi, untuk pasar Indonesia, mesin yang disodorkan hanya 1.0 liter bensin yang menghasilkan kekuatan 68 Tk dengan torsi 91 Nm, yang dikawinkan transmisi manual 5 percepatan.

4 dari 5 halaman

Selanjutnya

Suzuki Maruti Alto 800

Suzuki Maruti Alto 800 ini mengusung mesin bensin 796 cc yang mampu menghasilkan daya hingga 47.3 Tk pada 6.000 rpm dengan torsi 69 Nm pada 3.500 rpm.

Kendati begitu, Suzuki Maruti Alto 800 juga punya varian lainnya yaitu mesin bensin 1.193 cc empat silinder yang mampu menghasilkan daya hingga 64.4 Tk pada 5.000 rpm dengann torsi 99.8 Nm pada 2.700 rpm.

Nah, bagaimana dengan harga? Ternyata untuk harga termurah mobil ini dijual 246.000 Rupee atau sekitar Rp 51,7 juta, sedangkan untuk model termahal dilepas 334.000 atau sekitar Rp 70 jutaan.

 

5 dari 5 halaman

Selanjutnya

Hyundai EON

Mobil murah lainnya adalah Hyundai EON. Mobil berbasis di Korea Selatan ini dijual antara 329.000-458.000 Rupee atau sekitar Rp 69-96 juta.

Untuk dapur pacunya, Hyundai EON ini dilengkapi mesin bensin 814 cc dan 998 cc. Mesin 814 cc hadir dengan daya 55.2 Tk pada 5.500 rpm dan torsin 74.5 Nm pada 4.000 rpm. Sedangkan untuk 998 cc mampu menghasilkan daya hingga 68 Tk pada 6.200 rpm dan torsi 94 Nm pada 3.500 rpm.