Sukses

Royal Enfield Punya Cruiser 500 Cc, Harga di Bawah Rp 50 Juta

Royal Enfield mempunyai kejutan yang siap dihadirkan di tahun depan.

Liputan6.com, Delhi - Royal Enfield mempunyai kejutan yang siap dihadirkan di tahun depan. Sayangnya, kejutan itu bocor lebih dulu setelah tepergok di sebuah dealer.

Dilansir Rushlane, Kamis (28/12/2017), dua motor baru Royal Enfield bergaya cruiser yang diyakini model terbaru nampak di gudang penyimpanan sebuah dealer. Keduanya adalah new Royal Enfield Thunderbird 350X dan new Royal Enfield Thunderbird 500X.

Kabarnya, kedua model anyar ini bakal dirilis awal Januari mendatang. Oleh karena itu pendistribusiannya dilakukan lebih dulu agar saat resmi diluncurkan dealer-dealer sudah memiliki unit display.

Disebutkan, keduanya mendapat penyegaran signifikan dibanding pendahulunya. Beberapa bagian yang baru, di antaranya setang, jok, pelek, ban tubeless, blok mesin dicat hitam, suspensi, dan knalpot.

Sementara lampu depan projector dengan daytime running lights (DRL) LED dan dan belakang LED masih dipertahankan. Ukuran ban yang dipakai juga tetap sama yakni 90/90-19 di depan dan 120/80-18 di belakang.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

2 dari 2 halaman

Harga Terjangkau

Menyoal sistem pengereman, di bagian depan menggunakan cakram ukuran 280 mm dan 240 mm di belakang.

Adapun jantung mekanis yang digunakan, Thunderbird 350X mengandalkan mesin 350 cc silinder tunggal berkekuatan 20 Tk pada putaran 5.250 rpm dengan torsi 28 Nm pada 4.000 rpm.

Sementara Thunderbird 500X dibekali mesin 500 cc silinder tunggal yang sanggup menghembuskan daya 27,5 Tk pada 5.250 rpm dan torsi 41,3 Nm pada 4.000 rpm. Tenaga mesin keduanya disalurkan ke roda melalu transmisi 5 percepatan.

Diperkirakan, harganya naik antara Rp 2 - 4 juta dari model terdahulu, menjadi Rp 30,7 juta untuk 350X dan Rp 41 juta untuk 500X.