Liputan6.com, Jakarta Pertengahan Januari 2018, Datsun Cross akan resmi hadir di Indonesia. Sosok ini pertama kali dikenalkan ke hadapan publik Indonesia pada GIIAS 2016.
Walau merupakan pengembangan dari Datsun Go+, namun Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI), Eiichi Koito, lebih suka mengatakan sebagai generasi baru compact crossover. Datsun ingin keluar dari zona mobil murah yang citranya sudah terbentuk lebih dulu.
Advertisement
Baca Juga
"Tapi kami tidak pernah bilang bahwa Datsun itu khusus LCGC," kata Indriani Widjaja saat menjabat sebagai Head of Datsun Indonesia (27/1/2017).
Selain soal desain, ubahan teknis yang signifikan berbeda dari Go+ seperti yang sebutkan Koito saat ditemui Liputan6.com adalah ground clearence yang lebih tinggi dan suspensi yang makin rigid.Dan satu yang benar-benar berbeda dengan saudara LCGC-nya adalah pilihan transmisi. Ya, Datsun Cross akan punya varian CVT. Dan varian ini yang bikin harga kian melonjak.
Sebagai pembanding Honda punya model LCGC yang sudah punya varian bertransmisi CVT. Honda Brio Satya E merupakan LCGC pertama yang bertransmisi ini. Mesin 1,2 liter (sama seperti Datsun Cross) sudah Didukung sistem elektronik Drive by Wire. Brio Satya E CVT harganya cuma Rp 151,5 juta.
Memang belum ada harga resmi Datsun Cross, kemungkinan di atas Rp 150Â juta. Bahkan ada yang menyebut mulai Rp 160 juta. Kemahalankah?
All New Toyota Rush Bungkam Popularitas Xpander
All new Toyota Rush yang baru diluncurkan beberapa waktu lalu nyatanya dapat mengadang popularitas Mitsubishi Xpander yang meroket sejak peluncurannya. Popularitasnya juga mengalahkan mobil Cina Wuling Confero dan juga saudara kembarnya all new Daihatsu Terios.
Polling otomotif yang dilakukan pekan lalu melibatkan lebih dari 900 pembaca setia Liputan6.com. All new Toyota Rush berhasil menggaet 42 persen pembaca, di posisi dua terdapat Mitsubishi Xpander dengan raihan suara 26 persen, Wuling Confero harus puas di posisi ketiga dengan peraihan suara 17 persen, dan saudara kembar Rush, yaitu Terios mengantongi 15% suara.
Polling tersebut membuktikan, penyegaran yang dilakukan oleh Toyota sangat diapresiasi oleh pembaca. Namun, Daihatsu nampaknya harus berpuas diri dengan berada di posisi keempat. Meskipun memiliki wajah yang serupa dengan Rush, pembaca Liputan6.com lebih tertarik dengan kembarannya dari Toyota.
Untuk diketahui, Mitsubishi Xpander yang diperkenalkan saat Gaikindo Indonesia International Auto Show 2017 (GIIAS 2017). Wuling Confero tak kalah mengejutkan. Hadir sebagai penantang Toyota Avanza dkk, banderol Confero bikin kaget. Namun fitur-fitur yang dimiliki tidak kalah dari kompetitornya.
Sementara duet all new Toyota Rush dan Daihatsu Terios mengejutkan dari segi desain yang berubah total dari pendahulunya. Ban serep (cadangan) alias konde yang biasa menggantung di pintu belakang dipindah posisinya ke kolong.
Advertisement