Sukses

Gila, Harga Jam Tangan McLaren Sama dengan 10 Mitsubishi Xpander

McLaren bersama merek jam ternama tangan mewah asal Swiss, Richard Mille menghadirkan RM11-03 McLaren Automatic Flyback Chronograph seharga Rp 2,5 miliar.

Liputan6.com, Woking - Pabrikan mobil mewah asal Inggris, McLaren rupanya tak hanya membuat sederet mobil super dengan harga fantastis. Pasalnya, McLaren juga menawarkan produk lain yang tak kalah mahal, yaitu arloji atau jam tangan.

Tak tanggung-tanggung  harga satu arloji dari McLaren yang disebut RM11-03 McLaren Automatic Flyback Chronograph dibanderol sebesar US$ 190 ribu atau sekitar Rp 2,5 miliar. Demikian dilansir Carscoops, Selasa (13/3/2018).

Artinya, jam tangan ini harganya sama dengan 10 Mitsubishi Xpander varian tertinggi yang dibanderol sekitar Rp 250 juta.

Selain mencantolkan nama McLaren, yang membuat jam tangan ini menjadi eksklusif, tak lain karena digarap bersama merek jam tangah mewah asal Swiss, Richard Mille.

Seperti mobil McLaren, RM11-03 McLaren Automatic Flyback Chronograph dibuat hanya terbatas yaitu sebanyak 500 unit dan ditawarkan hanya kepada pelanggan bersamaan dengan hadirnya Seri Ultimate McLaren.

Adapun RM11-03 McLaren Automatic Flyback Chronograph disebut terbuat dari bahan carbon TPT dan sejumlah komponen titanium, di mana bahan ini diklaim sangat ringan dan kuat yang dikembangkan Richard Mille beserta McLaren Applied Technologies di University of Manchester.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Jam tangan ini juga sengaja dirancang mengambil filosofi desain supercar McLaren, mulai dari bagian snorkel pada atap McLaren F1, kemudian tombol-tombol terlihat mirip lampu depan dari McLaren 720S.

Selain itu, bagian pengatur jam terlihat mirip roda McLaren, serta bagian tali karet dengan cap "speedmark" McLaren.  RM11-03 menggunakan mekanisme RMAC3 calibre flyback chronograph dan 55-hour power reserve.