Liputan6.com, Jakarta - Motor adventure merupakan pilihan menyenangkan bagi rider senang melintasi dua alam, aspal maupun pegunungan.
Selain soal fungsi, motor adventure juga menonjol dalam hal tampilan. Dua faktor di antaranya karena desain suspensinya yang panjang sehingga terlihat tinggi, dan juga pilihan ban yang pas dan tetap membuatnya berotot.
Advertisement
Baca Juga
Salah satu produsen yang coba mengarahkan produknya ke sana adalah Corsa melalui PT Multistrada Arah Sarana Tbk. Salomon Manalu selaku Brand Manager Corsa mengatakan memahami permintaan pasar akan ban besar untuk motor adventure.
"Kalau demand-nya ukuran besar, kami akan coba penuhi," kata dia lalu menjelaskan bahwa ban ukuran di bawahnya sendiri sudah menunjukkan faktor kekar tersebut.
Contohnya ada motor adventure Honda CRF 250 yang mereka pasangi dengan ban terbaru dual purpose Corsa Cross S Dual Purpose. Ban yang dipasangi nyatanya berukuran 130 saja, tetapi sudah terlihat cukup kekar.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Secara tampilan, ban ini terlihat seperti berukuran 140, tetapi di sisi lain mendekati ukuran maksimal untuk ruang di bagian kaki.
"Kalau kita lihat di CRF 250 cc, itu dia pakai ukuran 130. Itu saja sudah hampir mentok dengan garpunya," kata dia.
Di luar ini, Corsa punya produk serupa untuk ukuran 140 yang disebut setara 150.
Ke depannya, mereka juga sedang mempersiapkan ukuran lain yang lebih besar untuk mengakomodasi kebutuhan motor adventure. "Ukuran 190-19 sedang kami siapkan juga," kata dia.
Reporter : Dimas Wahyu
Sumber :Otosia.com
Â
Advertisement