Sukses

Ini Manfaat Jalu Setang Sepeda Motor

Dalam proses perancangan sepeda motor banyak hal yang dipertimbangkan.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam proses perancangan sepeda motor banyak hal yang dipertimbangkan. Salah satunya adalah bagaimana caranya agar kendaraan roda dua itu nyaman dikendarai.

Kenyamanan ini dibentuk oleh berbagai komponen pada sepeda motor, tak terkecuali setang. Pasalnya, selain jok dan footstep atau pijakan kaki, setang juga menjadi bagian lain yang disentuh oleh pengendara.

Pada ujung kemudi tersebut, pasti terdapat sepasang besi yang berbentuk tabung persis. Fungsinya adalah untuk menyerap getaran yang terjadi akibat jalan yang tidak rata dan perputaran mesin.

Selain itu, komponen yang kerap disebut jalu setang ini juga berfungsi sebagai penyeimbang. Karena itulah, bahannya terbuat dari besi utuh.

Ukuran dan bobotnya pun bervariasi sesuai dengan kapasitas dan dimensi motor. Jadi, pikir-pikir lagi ya Otolovers sebelum melepas jalu setang.

Sumber: Otosia.com