Sukses

Tak Banyak yang Tahu, Ini Manfaat Kunci Setir Otomatis

Seperti sepeda motor, kemudi mobil juga dapat dikunci otomatis.

Liputan6.com, Jakarta - Seperti sepeda motor, kemudi mobil juga dapat dikunci otomatis. Pengoperasian fitur bernama steer lock ini terbilang mudah namun tidak banyak diketahui orang.

Setelah mematikan mobil, pengendara harus memutar kunci ke posisi lock agar bisa dicabut. Saat di posisi ini, setir dapat dikunci dengan cara memutarnya sebesar 60 derajat hingga timbul suara mengunci.

Cara ini sebenarnya cukup banyak menimbulkan keraguan. Soalnya, setir yang diputar saat mobil dalam keadaan mati dianggap akan merusak komponen power steering.

Namun, menurut lama resmi Nissan Motor Indonesia, penggunaan steer lock tidak akan merusak komponen power steering karena tidak memiliki keterkaitan.

Jika memang begitu, lantas apa fungsi dari kunci setir ini?

Steer lock sendiri berfungsi sebagai fitur keamanaan. Soalnya, dibutuhkan kunci agar setir dapat kembali bekerja normal. Hal ini tentunya akan mengurangi risiko terjadinya pencurian kendaraan.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Selain itu, dengan mengunci setir, kendaraan yang terparkir di jalan menanjak atau turunan akan lebih aman.

Dengan mengunci setir ke arah trotoar, kemungkinan terjadinya insiden yang tak diinginkan seperti mobil meluncur bebas secara tak sengaja dapat terhindar.

Sumber: Otosia.com

 

*Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Sumsel, Bali dan Sulsel di sini.

Dan ikuti Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Non Stop hanya di Liputan6.com.