Liputan6.com, Medan - Setelah menyambangi beberapa kota lain, kontes modifikasi Daihatsu Dress-up Challenge 2018 kini hadir di Medan. Ajang unjuk kreativitas memodifikasi seluruh model Daihatsu kali ini digelar di Ringroad City Walks, Medan pada 21-22 Juli 2018.
Secara keseluruhan dari awal diselenggarakan, ada 274 unit mobil Daihatsu yang tampil dalam kontes modifikasi ini.
Advertisement
Baca Juga
Mobil-mobil yang dimodifikasi terdiri dari 64 unit Xenia, 67 unit Gran Max dan Luxio, 45 Ayla, 36 Sirion, 31 Taruna, 20 Feroza, 5 Sigra, 3 Terios, 1 Hi-Max, 1 Zebra, dan 1 Delta.
"Kami berharap, selain sebagai sarana penyaluran kreatifitas paramodifikator, acara ini juga dapat menjadikan para pecinta modifikasi lebih dekat dengan Daihatsu," ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Selanjutnya
Seperti sebelumnya, untuk penilaian Daihatsu Dress-Up Challenge memperhatikan delapan aspek: overall build, exterior, interior, paint, engine, undercarriage, car audio and video dan presentation.
Selama babak penyisihan, juri akan memilih 14 peserta terbaik dengan dua kategori pemenang pada setiap produk line-up Daihatsu di setiap kota penyelenggara.
Setelah Medan, kontes modifikasi ini akan berlanjut ke Batam, Makassar, Manado, Palangkaraya, Balikpapan, Palembang, Bandar Lampung, dan terakhir babak final di Jakarta.
Advertisement