Sukses

7 Mobil dengan Warna Anti-Mainstream di GIIAS 2018

Sejumlah mobil dengan warna yang anti-mainstream di GIIAS 2018

Liputan6.com, Tangerang - Sejumlah mobil baru hadir dengan fitur dan warna yang berbeda di ajang otomotif GIIAS 2018. Tentu pilihan warna menjadi salah satu pertimbangan konsumen dalam membeli mobil baru.

Tak ingin terlihat sama dengan orang lain dan merasa eksklusif bisa menjadi salah satu alasannya pembeli memilih mobil dengan warna-warna yang anti-mainstream.

Sederet mobil di GIIAS juga memamerkan mobil dengan warna-warna yang tak biasa ditemui di jalan-jalan Ibu Kota. Apa saja mobil tersebut? Berikut daftar mobil yang punya warna anti-mainstream:

1. Mercedes-Benz GLA 200 AMG Line

Warna hijau pada Mercedes GLA yang satu ini memang menyorot perhatian pengunjung.

Mobil sedan Mercy umumnya lebih banyak membawa warna hitam demi kesan elegan, namun berbeda dengan tampilannya di GIIAS, Mercedes membawa mobil GLA 200 AMG nya dengan warna hijau. 

Saksikan Juga Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 7 halaman

2. Toyota All New Yaris

All New Yaris hadir dengan warna yang mencolok yakni kuning. Yaris baru ini dilengkapi mesin 2NR-FE 4-silinder 1,5-liter Dual VVT-i dengan daya 107 PS dan torsi 140 Nm. Transmisi terdiri dari manual 5-speed atau CVT.

All New Yaris varian CVT TRD dibanderol Rp 276 juta. Adapun All New Yaris tipe G dijual sekitar Rp254 juta dan All New Yaris tipe E seharga Rp 247 juta.

3 dari 7 halaman

3. Daihatsu Boon

PT Astra Daihatsu Motor memeriahkan Pameran otomotif GIIAS 2018 dengan memajang produk-produk andalannya, salah satunya ialah Daihatsu Boon Active yang berwarna biru.

Selain Boon, ADM juga memboyong All New Terios Custom yang menjadi varian dan pilihan baru. Ada juga Ayla Turbo Concept hanya dipajang oleh agen resmi merek Daihatsu, sebagai edukasi bagi penggemar mobil low cost green car.

4 dari 7 halaman

4. Daihatsu All New Sirion

All New Sirion telah hadir pada Februari lalu. Daihatsu Sirion merupakan mobil yang masuk dalam kelas mobil perkotaan segmen bawah (low city car). 

Perubahan Sirion baru ini ada pada penggunaan lampu kombinasi dan bumper baru, spoiler dengan lampu rem, antena sirip hiu, wiper kaca belakang, dan soft touch untuk membuka bagasi belakang. 

Lima warna yang ditawarkan, yakni merah, silver, putih, hijau, dan ungu. Dalam ajang GIIAS, All New Sirion tampil dengan warna ungu.

5 dari 7 halaman

5. Toyota Prius PHEV

Toyota membawa mobil versi hybridnya, Prius PHEV. Warna mobil hybridnya ini dibalut warna biru muda. 

Toyota Prius PHEV merupakan salah satu teknologi kendaraan ramah lingkungan yang dihadirkan Toyota di pasar global.

Prius PHEV mempunyai jangkauan mencapai 68,2 kilometer dengan tingkat efisiensi yang baik karena didukung oleh penggunaan material yang ringan seperti carbon fiber-reinforced plastic (CFRP) pada pintu bagasi belakang.

6 dari 7 halaman

6. Suzuki Ignis Rally Concept

Suzuki Ignis yang hadir dengan Rally Concept, nyatanya bisa menyedot perhatian pengunjung GIIAS 2018.

Tampilannya yang lebih sporty dan juga memiliki warna dengan corak biru-putih yang menarik, membuat mobil konsep ini lebih eye catching di booth Suzuki. 

Belum lagi, kegagahan mini crossover tersebut ditambah dengan dua buah lampu tembak berdesain bundar dari Hella.

7 dari 7 halaman

7. Chevrolet Trax

General Motors (GM) Indonesia selaku distributor mobil Chevrolet menghadirkan warna terbaru Trax yang diberi nama Coopertino.

Sesuai namanya, Coopertino memiliki warna bernuansa tembaga. Mobil yang meluncur pada Maret lalu ini memiliki warna dari material logam jenis tembaga karena diklaim menampilkan kesan macho.