Liputan6.com, Jakarta - Selain Wuling Confero, kehadiran Wuling Cortez memberi bumbu baru untuk pasar mid-size multi purpose vehicle (MPV). Bahkan harga yang relatif terjangkau sempat menggemparkan pasar otomotif di Indonesia.
Cortez menjadi senjata Wuling Motors untuk menarik minat konsumen, dengan cakupan segmen yang luas. Soalnya, tipe dan varian yang ditawarkan Wuling untuk Cortez terbilang sangat banyak, sehingga mampu menyesuaikan kebutuhan konsumen yang berbeda-beda.
Advertisement
Baca Juga
Guna mendukung Wuling Cortez dalam mempenetrasi pasar Indonesia, Wuling turut memperkuat tentakel jaringannya. Setidaknya sudah 81 dealer Wuling tersebar di Tanah Air. Jumlahnya terus ditambah demi melengkapi kebutuhan konsumen pada layanan purnajual.
Nah, kali ini kami sajikan beberapa keunggulan, yang bisa menjadi alasan meminang Wuling Cortez:
1. Desain Atraktif dan Daya Angkut Maksimal
Wuling Cortez punya desain eksterior yang elegan dan mewah. Selain itu, proporsi desainnya mampu merepresentasikan karakter mid-size MPV tanpa berlebihan.
Mengapa begitu? Jika dibanding Confero yang juga merupakan produk Wuling, desainnya seperti dipaksa memberikan kelegaan kabin. Sedangkan Cortez memiliki garis desain yang mengalir dengan halus tanpa tertahan.
Dimensinya yang cukup besar 4.780x1.816x1.755mm membuat kabinnya lapang. Bahkan Cortez dapat menampung hingga 8 penumpang jika baris keduanya bukan captain seat. Spesifikasi itu, tentunya sesuai dengan kebutuhan konsumen yang disasar Cortez.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
2. Dua Pilihan Mesin
Cortez dihadirkan dengan dua pilihan mesin : 1,5-liter dan 1,8-liter. Ini memberi konsumen kebebasan memilih sesuai kebutuhan, khususnya terkait harga. Mesin 1,5-liter ditawarkan lebih murah dibanding 1,8-liter, namun tetap mampu memberikan performa yang mumpuni. Keluaran tenaga puncaknya mencapai 110Â Tk di putaran 5.800 rpm dan torsi 142 Nm pada 3.800-4.400 rpm.
Berbeda dengan 1,8-liter yang mengeluarkan daya puncak 128Â Tk di putaran 5.600 rpm dan torsi 174 Nm pada 3.600-4.600 rpm. Opsi ini memberikan pengalaman berkendara yang berbeda, karena lebih bertenaga dan akselerasi responsif.
Untuk pilihan 1,5-liter ditawarkan dalam satu jenis transmisi, manual 6-percepatan. Sedangkan 1,8-liter punya dua opsi : 6-percepatan manual dan 5-percepatan i-AMT.
3. Harga Kompetitif
Punya dua pilihan mesin, keduanya ditawarkan lagi dalam beberapa tipe, setidaknya total ada 7 varian Cortez. Banyaknya varian lagi-lagi untuk memberikan konsumen kebebasan memilih sesuai kebutuhannya.
Harga yang ditawarkan pun cukup kompetitif di segmennya. Bahkan bisa dibilang sangat menggoda. Untuk varian terendah yakni 1,5L S ditawarkan dengan banderol Rp 193,8 juta. Sedangkan 1,5L C Rp 203,8 juta. Kemudian varian 1,8L C MT diharga Rp 218 juta, 1,8L C i-AMT Rp 228 juta, 1,8L C Lux Plus i-AMT Rp 233 juta, 1,8 L Lux Plus MT Rp 254 juta dan 1,8 L Lux Plus i-AMT Rp 264 juta.
Â
Advertisement
4. Fitur Kenyamanan Berlimpah
Di samping harga yang kompetitif, mid-size MPV Wuling ini punya segudang fitur. Bahkan, Wuling seolah ingin memanjakan konsumennya melalui fitur di ekterior dan interior.
Untuk area luar, semua varian Cortez sudah menggunakan teknologi LED. Penggunaannya tentu sangat membantu penerangan menjadi maksimal. Yang paling menarik, Cortez memiliki sunroof. Fitur ini membuatnya sangat unggul dibandingkan mobil lain di segmen yang sama.
Sedangkan di dalamnya, Cortez punya MID (multi information display) yang mampu menampilkan beragam informasi kendaraan : tekanan dan temperatur ban, petunjuk navigasi, indikator peringatan hingga peringatan lama waktu berkendara.
Kabin Cortez juga semakin nyaman karena dilengkapi fitur yang menunjang fungsional : monitor layar sentuh 8-inci lengkap dengan koneksi mirroring, armrest box, center arm rest, console box, headlamp adjustment, panel AC yang sudah digital, pengatur jok elektrik, tombol fungsi di roda kemudi hingga charger di setiap baris. Meskipun seluruh fitur ini disematkan berbeda-beda pada masing-masing varian.
5. Keamanan Maksimal
Bicara keamanan berkendara, Wuling tak ingin bermain-main. Cortez dijejali beragam fitur keamanan dan keselamatan seperti; pengatur ketinggian sabuk pengaman, rem tangan elektrik, tombol sensor parkir, kamera belakang untuk parkir, ABS (anti-lock braking system), ESC (electronic stability control), hill hold control, traction control, brake assist, dual SRS airbag, immobilizer, dan alarm.
Namun, seluruh fitur di atas tidak semua tersemat pada semua varian. Untuk tipe mesin 1,5-liter terdapat beberapa fitur yang dikurangi, seperti rem tangan elektrik, hill hold control, ESC, traction control, dan brake assist.
Sumber: Oto.com