Liputan6.com, Jakarta - Ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 dimanfaatkan sejumlah pabrikan otomotif roda dua untuk memamerkan line up terbaiknya. Termasuk skutik.
Saat ini, penjualan skutik sedang dalam performa tertinggi. Tak heran di hajatan dua tahunan ini, para pabrikan juga menjajakan sejumlah skuter matik dari semua kelas.
Advertisement
Baca Juga
Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) lebih dari 80 persen penjualan tertinggi sepeda motor yaitu segmen skutik.
Nah, kali ini Liputan6.com mencoba memberikan beberapa pilihan skutik yang dijual di IMOS 2018 dengan harga termahal di angka Rp 20 jutaan.
Tentu saja, untuk lebih merinci, sepeda motor yang tergolong laris di Indonesia sendiri ternyata datang dari pabrikan Jepang, seperti Yamaha, Honda dan Suzuki
Berikut ini beberapa skutik dengan harga termahal Rp 20 jutaan di IMOS 2018 yang akan berakhir 4 November 2018 besok:
Simak Video Pilihan Berikut Ini:
Yamaha
- Mio M3 Rp 15,55 juta
- Mio M3 CW Rp 16,45 juta
- Mio S Rp 16,1 juta
- Mio X-Ride Rp 17,65 juta
- Fino Rp 17,75Â juta
- Fino Grande Rp 18,9 juta
- FreeGo standar Rp 18,5 juta
- FreeGo S Rp 19,7 juta
Advertisement
Honda
- Beat Pop ESP CBS Cosmic Rp 15,25 juta
- Beat Pop ESP Cosmic Rp 15,05 juta
- Beat Sporty CW Rp 15,55 juta
- Beat Sporty CBS Rp 15,75 juta
- Beat Pop ESP CBS ISS Rp 15,8 juta
- Beat Street CBS Rp 16,23 juta
- Beat Sporty ISS Rp 16,615 juta
- Beat Sporty Rp 18,8 juta
- Vario 110 FI Rp 17,08 juta
- Vario 125 CBS Rp 19,25 juta
Â
Â
Suzuki
- Address Rp 15,35 juta
- Address Playful Rp 15,7 juta
- NexII Standar Rp 13,95 juta
- NexII Elegant Premium Rp 14,4 juta
- NexII Fancy Dinamic Rp 14,465
Advertisement