Sukses

Tak Ada Jembatan, Pengendara Motor Ini Menyebrangi Sungai ala Flying Fox

Pengendara sepeda motor perempuan yang berboncengan dengan temannya, menyebrangi sungai hanya dengan tali yang dikatrol

Liputan6.com, Jakarta - Sepeda motor masih menjadi salah satu alat transportasi yang masih paling diandalkan di berbagai daerah. Bahkan, dengan kondisi jalan yang tidak menguntungkan, para pengendara sepeda motor masih nekat untuk menggunakan roda duanya untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya.

Namun mirisnya, seperti salah satu kejadian di suatu daerah di Indonesia, ada pengguna sepeda motor yang harus menyebrangi sungai hanya dengan menggunakan tali layaknya bermain flying fox di tempat wisata.

Seperti dalam video yang diunggah akun instagram @yuni_rusmini, pengendara sepeda motor perempuan yang berboncengan dengan temannya, menyebrangi sungai hanya dengan tali yang dikatrol. Kemudian, pemotor ini terbang melewati sungai seperti bermain flying fox.

Sebelum menyebrang, kedua wanita ini tampak takut dan tegang. Wajar, menyebrangi sungai dengan mengandalkan tali yang tidak ada pengamanan tambahan lainnya.

Bisa saja, saat melewati sungai dan masih berada di tengah sungai, tali tersebut putus dan sangat membahayakan pengendara motor dan boncenger.

"Bismillahirrahmanirrahim," ujar wanita yang mengendarai sepeda motor tersebut sebelum menyebrang.

2 dari 2 halaman

Saksikan videonya:

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Auto kreatif yg nekad😇😇

Sebuah kiriman dibagikan oleh Yuni Rusmini (@yuni_rusmini) pada

Video Terkini