Sukses

Top3: Merawat Lap Serat Mikro dan Piaggio Medley 2020

Bukan mobil atau motor saja yang harus dirawat. Peralatan pendukungnya juga perlu mendapat sentuhan khusus, seperti merawat lap berbahan serat mikro.

Liputan6.com, Jakarta Bukan mobil atau motor saja yang harus dirawat. Peralatan pendukungnya juga perlu mendapat sentuhan khusus, seperti merawat lap berbahan serat mikro. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. 2 Cara Mudah Merawat Lap Microfiber

Bagi Anda yang rajin mencuci mobil atau motor sendiri, maka sudah tidak asing lagi dengan istilah lap microfiber. Lap microfiber memiliki sejumlah kelebihan jika dibanding lap biasa.

Lap microfiber berbahan serat sintetis dan memiliki fungsi cukup istimewa dan serbaguna. Dapat digunakan untuk mengeringkan mobil, membersihkan debu, dan digunakan untuk mengaplikasikan wax pada mobil. Selengkapnya baca di sini.

2. Perhatikan Hal-Hal Penting Ini Sebelum Berkendara Jarak Jauh

Musim libur akhir tahun sudah di depan mata. Pasti sudah banyak dari Anda yang sudah merencanakan liburan baik bersama keluarga maupun sahabat.

Guna menunjang kenyamanan untuk mencapai tepat tujuan, mobil menjadi salah satu alat transportasi andalan. Alasannya, mobil lebih nyaman daripada sepeda motor, apalagi untuk berkendara jarak jauh. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

3. Piaggio Perkenalkan Medley 2020, Intip Pembaruannya

Piaggio Medley 2020 hadir di EICMA 2019. Beragam pembaruan disemati pada skutik ini, seperti desain, performa hingga fitur-fitur baru.

Langkah penyegaran Piaggio Medley tentu saja perlu dilakukan, demi menarik minat konsumen. Terlebih Medley sendiri rasanya kurang populer. Terlebih jika membandingkannya dengan Vespa, brand satu payung asal Italia yang lebih populer. Kira-kira sama dengan sebarannya di Indonesia. Sementara menghentikan inovasi tentu bukan pilihan. Apalagi Medley sendiri punya desain cukup unik. Selengkapnya baca di sini.