Liputan6.com, Jakarta - Resmi meluncur di Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2019, penjualan Mitsubishi Eclipse Cross diakui PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melebihi target yang telah ditentukan.
"Lebih tinggi dari target yang telah ditentukan. Jadi di segmen Eclipse Cross ini kuenya tidak terlalu besar, tapi ini penerimaan masyarakat cukup bagus," kata Imam Choeru Cahya, Executive GM of Sales & Marketing Division PT MMKSI.
Advertisement
Baca Juga
Terkait penjualan Imam mengaku target yang telah ditentukan MMKSI untuk Eclipse Cross hanya berada di angka 100 unit setiap bulan.
"Kita launching Juli di GIIAS, tapi waktu itu pemenuhannya mulai Oktober. Jadi Oktober sampai Desember itu 467 unit. Kalau dibagi sekitar 155 unit setiap bulan," ujar Imam.
Secara tampilan, Mitsubishi Eclipse Cross tergambar dengan paduan garis-garis coupe yang tajam dan stylish, serta membawa sifat mobilitas SUV dengan gaya dan performa khas Mitsubishi. Wajah depannya memakai bahasa desain Dynamic Shield yang menjadi karakter Mitsubishi Motors.
Â
Desain
Desain tailgate window Eclipse Cross bergaya coupe, menjadikan kaca belakang seperti terbagi dua. Selain itu, kesan mewah Eclipse Cross ditunjang dengan adanya fitur panoramic sunroof. Masing-masing shade sunroof bisa dioperasikan secara terpisah.
Selain itu, mobil yang memiliki predikat 5-star dari ASEAN NCAP ini dibekali fitur keamanan 7 SRS airbags dan Forward Collision Mitigation System, yang mampu mencegah terjadinya benturan di depan mobil dan mampu mendeteksi kendaraan lain serta pejalan kaki melalui kamera dan radar laser, serta berbagai fitur keamanan lainnya.
Sistem mekanis Eclipse Cross dibekali mesin bensin 1.5L turbocharge sodium-filled exhaust valve MIVEC. SUV ini juga dilengkapi dengan INVECS-III CVT yang mendukung efisiensi bahan bakar dan akselerasi.
Advertisement