Sukses

Kampus Ini Terima Donasi Belasan Mobil Klasik dari Seorang Kolektor

Sebuah Perguruan Tinggi menerima donasi merupakan suatu hal yang wajar. Umumnya, donasi yang diterima berupa uang ataupun alat peraga untuk menunjang proses belajar mengajar.

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah Perguruan Tinggi menerima donasi merupakan suatu hal yang wajar. Umumnya, donasi yang diterima berupa uang ataupun alat peraga untuk menunjang proses belajar mengajar.

Tapi tidak dengan California State University Fullerton. Kampus tersebut justru menerima sumbangan belasan mobil klasik dari kolektor.

Melansir Carscoops, ada 15 unit mobil klasik yang disumbangkan oleh Nicholas dan Lee Begovich.

Mereka diketahui merupakan donatur tetap untuk kampus itu. Begovich yang merupakan seorang Vice President induk grup Hughes Aircraft disebut sudah mulai mengoleksi mobil sport sejak awal 1950-an.

Koleksinya cukup banyak. Bahkan mayoritas dari mobil koleksinya dibeli secara langsung dari pabrik. Sementara koleksi mobil klasik yang disumbangkan pun tergolong langka.

Seperti Pegaso Z-102 coupe dan cabriolet. Model itu hanya ada 84 unit yang diproduksi. Model tahun 1952 dibekali dengan mesin V8 2.8L yang menghasilkan tenaga 168 hp dan torsi 216 Nm.

Mesin itu dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan yang bisa berkaselerasi 0-100 kpj dalam waktu 8,5 detik.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 2 halaman

Koleksi

Selain itu ada juga mobil Talbot Lago Grand Sport 1952, Jaguar XK120 1952, dan Porsche Speedster 1600 Super 1956. Kemudian ada mobil Mercedes 300SL Gullwing 1956, Alfa Romeo Giulietta Sprint Speciale 1962, dan Porsche 904 GTS 1964.

Dua orang kolektor itu juga menyumbangkan ATS 1966, Lamborghini Miura 1969 dan De Tomaso Pantera 1973. Juga ada mobil Maserati Bora 1974 dan Ferrari Dino 208 GT4 1975.

Tak hanya mobil klasik buatan Eropa, ada juga 2 Chevrolet, yakni Chevrolet Corvair Monza Spyder 1962 dan Camaro SS 1970.

Setelah disumbangkan, mobil-mobil itu akan dijual melalui Cal State Fullerton Philanthropic Foundation. Total dari 15 mobil klasik itu diperkirakan memiliki nilai hampir USD 10 juta atau lebih dari Rp 100 miliar.

Sumber: Otosia.com