Sukses

DFSK Tawarkan Promo Menggiurkan untuk Tenaga Medis

Sebagai apresiasi terhadap tenaga medis yang bekerja keras selama pandemi Corona Covid-19 di Indonesia, DFSK memberikan penawaran khusus layanan purna jual dan pembelian kendaraan.

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai apresiasi terhadap tenaga medis yang bekerja keras selama pandemi Corona Covid-19 di Indonesia, DFSK memberikan penawaran khusus layanan purna jual dan pembelian kendaraan.

“Di kesempatan ini, izinkan kami juga turut membantu mobilitas para tenaga medis melalui program Apresiasi Terbaik Kami Untuk Tenaga Medis Indonesia yang menawarkan kepemilikan kendaraan dengan skema yang mudah dan ringan,” kata Riccy Yanto Salim, Group Head of Retail Finance PT Sokonindo Automobile, melalui keterangan resminya.

Melalui program ini, tenaga medis bisa memiliki kendaraan dengan sejumlah kemudahan yang ditawarkan. Mulai dari bunga spesial 0 persen untuk cicilan kendaraan selama 1 tahun, dan bunga 1 persen untuk cicilan kendaraan dengan tenor 2 tahun.

Selain itu terdapat juga pilihan bunga 2 persen untuk kredit kendaraan dalam jangka waktu 3 tahun (bunga spesial berlaku untuk DP minimal 30 persen).

Khusus pembelian kendaraan melalui program ini, tenaga medis juga akan mendapatkan gratis perawatan selama 2 tahun atau 50.000 kilometer, dan hadiah masker serta sarung tangan medis.

Berlaku untuk kendaraan penumpang Glory Series, tenaga medis bisa menghubungi dealer resmi DFSK terdekat selama periode 19 Juni hingga 28 Agustus 2020.

“Untuk program kali ini kami bekerjasama dengan perusahaan pembiayaan ternama PT Maybank Finance Indonesia. Para tenaga medis dapat memiliki Glory Series dengan angsuran mulai dari 4 juta-an dan cukup menunjukan ID sebagai tenaga medis maka sudah berhak mengikuti program khusus ini,” ujar Riccy.

2 dari 3 halaman

Layanan Purna Jual untuk Tenaga Medis

Melalui DFSK Peduli Tenaga Medis, merek otomotif asal Cina ini menawarkan kemudahan dan keringanan bagi tenaga medis yang ingin melakukan perawatan kendaraannya.

Terdapat lima layanan yang bisa dimanfaatkan dalam membantu menjaga kendaraan tetap optimal dan nyaman saat digunakan. Layanan DFSK Peduli Tenaga Medis bisa didapatkan di seluruh jaringan bengkel resmi hingga 28 Juni 2020.

Layanan yang ditawarkan terdiri dari Free Check Up untuk pemeriksaan 40 komponen secara gratis, Free Maintenance yakni gratis perawatan dasar untuk pelanggan yang melakukan perawatan normal.

 

3 dari 3 halaman

Layanan Lainnya

Terdapat pula Worry Free Protection berupa desinfeksi kendaraan untuk memastikan kebersihan dan higienitas kendaraan.

Bagi mobil yang membutuhkan pergantian suku cadang, tersedia genuine part discount berupa potongan harga 10 persen, serta layanan free home service atau pick up & delivery untuk mempermudah pengerjaan kendaraan.

Video Terkini