Sukses

Top3: Recall Toyota Kijang Innova di Indonesia dan Mobil Baru Cristiano Ronaldo

Kembali Toyota Astra Motor melakukan program recall. Kali ini karena masalah fuel pump yang terjadi pada beberapa modelnya seperti Toyota Kijang Innova.

Liputan6.com, Jakarta Kembali Toyota Astra Motor melakukan program recall. Kali ini karena masalah fuel pump yang terjadi pada beberapa modelnya seperti Toyota Kijang Innova. Dan berikut ringkasan berita populer lainnya:

1. Recall Toyota Kijang Innova dan Fortuner di Indonesia Masalah Fuel Pump, Mungkin Punya Anda?

Program penarikan kembali untuk diperbaiki atau recall kembali dilakukan PT Toyota Astra Motor (TAM). Kali ini, pemasar produk asal Jepang tersebut harus menarik berbagai modelnya di Indonesia karena masalah fuel pump.

Model yang terlibat dalam kampanye recall ini sendiri, antara lain Toyota Alphard produksi 2017—2018, Corolla produksi 2018, FJ Cruiser produksi 2013—2014, dan Kijang Innova, Fortuner, dan Hilux produksi tahun 2017—2019. Selengkapnya baca di sini.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

2. Cristiano Ronaldo Jadi Pemilik Bugatti Centodieci yang Hanya Ada 10 Unit di Dunia

Mega Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo , memang dikenal sebagai salah satu pemain sepakbola yang sangat gemar dengan mobil mewah. Bahkan, koleksi kuda besinya bisa dikatakan sebagai kendaraan yang super mahal, canggih, langka.

Bahkan baru-baru ini, pemain yang identik dengan sebutan CR7 dikabarkan menjadi pemilik Bugatti Centodieci yang hanya tersedia 10 unit di dunia. Selengkapnya baca di sini.

3 dari 3 halaman

3. Berlaku Besok, Ini 25 Ruas Jalan yang Berlaku Aturan Ganjil Genap

Setelah tidak diberlakukan selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), aturan ganjil genap bakal kembali diberlakukan mulai Senin, 3 Agustus 2020. Hal tersebut, seperti disampaikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

"Mulai pekan depan kami akan siapkan penerapan (aturan) ganjil genap, akan kita terapkan kembali," ujar Anies, dilansir News Liputan6.com, ditulis Minggu (2/8/2020). Selengkapnya baca di sini.