Sukses

BMW Goda Konglomerat Indonesia dengan Dua Mobil Sport Terbaru

BMW meluncurkan meluncurkan dua sportcar performa tinggi empat pintunya, BMW M8 Coupé dan BMW M8 Competition Gran Coupé pertama di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi Corona Covid-19 tak menyurutkan BMW Indonesia untuk meluncurkan berbagai model baru. Paling anyar, jenama asal Jerman ini menghadikan dua sportcar empat pintunya, BMW M8 Coupé dan BMW M8 Competition Gran Coupé.

Peluncuran tersebut menandakan BMW Indonesia sudah menawarkan serangkaian BMW M lengkap, dan sekali lagi menegaskan bahwa M adalah huruf terkuat dalam segmen sportscar di Indonesia.

"Kedua model tersebut akan menjadi flasgship BMW M dengan mesin kuat yang menghasilkan torsi hingga 750Nm, ragam fitur baru,dan fitur paling mewah," ujar Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia, ketika launching virtual, Jumat (28/8/2020).

Kedua mobil ini hadir sebagai model dengan performa terbaik, dengan Penyaluran daya khas yang diasosiasikan dengan mesin BMW M merupakan salah satu fitur terbaik dari mesin V8 yang dipasang di BMW M8 Gran Coupé terbaru.

Mesin delapan-silinder revving-tinggi dengan teknologi BMW M TwinPower Turbo hasilkan output maksimum sebesar 600 hp untuk BMW M8 Coupé terbaru dan 625 hp dan torsi 750 Nm di BMW M8 Competition dan juga BMW M8 Competition Gran Coupé.

Dengan spesifikasi tersebut, BMW M8 Gran Coupé Competition dan BMW M8 Coupé Competition mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 3.2 detik.

2 dari 2 halaman

Desain dan sasis

Selain mesin, desain dan respons dari teknologi sasis model spesifik didorong oleh tuntutan penggunaan di trek, begitu juga dudukan yang sangat kaku yang menghubungkan suspensi ke bodi.

Spesifikasi standar mencakup dampers yang dikontrol secara elektronik dan kemudi M Servotronic elektromekanis.

Dalam konfigurasi khusus M-nya, sistem pengereman terintegrasi yang baru memungkinkan dua pengaturan pedal rem yang berbeda seperti rem M Carbon Ceramic.

Hadir dalam jumlah yang sangat terbatas, BMW M8 Coupé Competition akan tersedia di Indonesia dengan harga Rp 6,749 miliar (off the road) dan M8 Gran Coupé Competition Rp 6,689 miliar (off the road).

Video Terkini