Sukses

Modal Rp3,5 Juta, Semua Orang Bisa Latihan Drift

Pecinta drift di Indonesia semakin menjamur, bahkan mulai bermunculan drifter yang mampu mengharumkan nama negara

Liputan6.com, Jakarta - Pecinta drift di Indonesia semakin menjamur, bahkan mulai bermunculan drifter yang mampu mengharumkan nama negara. Hal tersebut, dilihat menjadi sesuatu yang menjanjikan bagi salah seorang drifter nasional, Akbar Rais.

Bersama pemilik Juragan 99 Trans, Gilang Widya, mereka meresmikan sekolah drifting di Indonesia, Juragan99XAR Drift School, yang beralamat di Ruko Mendrisio 3 Blok D3 No. 33, Jalan Gading Serpong Boulevard, Tangerang.

Sekolah ini sendiri, terbuka untuk umum dan terbagi menjadi dua kelas, yaitu Rookie dan Pro serta menerapkan sistem One Day Class satu kali seminggu. Metode pembelajaran mulai dari teori dasar, pelatihan menggunakan simulator E-Sports dan praktek lapangan dengan biaya yang terjangkau. Para siswa akan mendapat fasilitas mobil yang digunakan untuk latihan dan panduan teori dari drifter profesional.

Dijelaskan Akbar Rais, pada dasarnya, ia melihat drifting yang semakin berkembang di Indonesia, dan semakin hits di kalangan anak muda, dan banyak yang ingin belajar.

"Dengan demikian kami bermaksud untuk menyediakan sarana pelatihan dengan fasilitas terbaik dan mencari generasi baru untuk diarahkan menjadi calon drifter profesional," jelas Akbar, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Rabu (18/11/2020).

Sementara itu, menurut Gilang Widya sendiri, sekolah drift merupakan hal yang sangat bergengsi saat ini. Kami bekerja sama dengan berbagai pihak berpengalaman di dunia drifting. " Kami harap bisa melahirkan drifter andal di Indonesia, sehingga semakin banyak kompetisi drifting di digelar di kota besar Indonesia," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Biaya

Juragan99XAR Drift School akan mendukung para Pro Drifter untuk menjadi perwakilan tim drifting Indonesia di kancah internasional, sehingga membuka peluang bagi para pembalap hebat Indonesia untuk tampil di luar negeri.

Sedangkan untuk biaya pendaftaran bagi pecinta otomotif yang berniat belajar drifting mulai dari Rp3,5 juta.

"Kita kasih harga yang amat terjangkau untuk para pendaftar. Pastinya ini sangat murah dan pendaftar sudah bisa belajar drift sampai pakai mobil drift secara gratis," pungkasnya.

3 dari 3 halaman

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini