Liputan6.com, Jakarta - Di tengah eksistensi mobil listrik, dunia modifikasi juga terus ambil bagian untuk memberikan portofolio barunya. Seperti yang dilakukan oleh Mansory, tuner kenamaan yang sudah dikenal lewat beberapa karyanya dengan memodifikasi Porsche Taycan.
Saat ini, modifikator asal Jerman, berhasil memberikan sentuhan baru untuk Porsche Taycan listrik agar tampil lebih sporty. Pada dasarnya, mobil listrik lansiran Jerman ini sudah lahir dengan bentuk yang proporsional, namun, Mansory, memberikan sedikit sentuhan agar esensi sport semakin kuat.
Melansir carscoops, semua sektor tak luput dari rombakan oleh modifikator tersebut. Baik dari sisi eksterior depan, samping dan belakang, semua dibekali dengan aksen karbon yang menopang gaya barunya.
Advertisement
Pada bagian depan, kini Porsche Taycan listrik tersebut sudah dibekali dengan instalasi splitter unik yang dibuat dengan bahan serat karbon. Selain tampilan yang menggoda, bobotnya pun diklaim sangat ringan.
Aksen karbon yang bisa menopang gaya sporty, tidak hanya di bagian depan. Tapi di sisi samping dan belakang juga sudah dibekali dengan karbon yang meliputi side skirt, kaca spio , serta aksen karbon yang membentang di sepanjang pintu depan.
Â
Dibekali dengan Pelek Berukuran BesarPorsche Taycan listrik jadi lebih sporty berkat modifikasi dari Mansory
Mansory, juga turut melakukan perubahan dari aksi kaki-kaki. Kini, guna menopang tampilan yang sempurna, Mansory, sudah membekalinya dengan pelek berukuran 22 inch.
Penggunaan pelek tersebut juga sudah didesain dengan menggunakan palang tipis yang berguna untuk pendinginan rem.
Bagi konsumen yang tertarik untuk melakukan modifikasi, Mansory, akan menyediakan banyak pilihan agar esensi personal Porsche Taycan listrik tidak sama antara satu dengan yang lainnya.
Beberapa pilihan yang tersedia, antara lain adalah skid plate serat karbon, aksen serat karbon yang unik, dan jok kulit yang dapat dipesan terlebih dahulu agar tampil beda dengan yang lainnya.
Advertisement