Liputan6.com, Jakarta - Situasi kritis akibat angka pasien COVID-19 yang terus meroket menuntut siapapun agar terus menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Hal ini agar penularan COVID-19 bisa terkendali.
Pemberian vaksinasi COVID-19 juga terus dikebut agar tercapai herd immunity. Selain itu, beberapa pihak juga berupaya secara maksimal untuk menangani pandemi di Tanah Air.
Baca Juga
Seperti yang dilakukan oleh Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur. Mobil dinas Dishub disulap menjadi kendaraan evakuasi pasien COVID-19.
Advertisement
Mobil berpelat merah itu pun beralih fungsi menjadi ambulans dalam kondisi darurat ini. Terlihat ada sekat plastik yang memisahkan kabin penumpang depan dan belakang.
Kursi baris kedua dan ketiga pun dilepas agar bisa mengangkut peti jenazah.
Dalam video yang dibagikan oleh akun Instagram @sudinhub_jaktim, petugas yang menggunakan APD tampak menyemprotkan desinfektan ke bagian kabin mobil.
Â
Mengangkut Jenazah Pasien COVID-19
Daihatsu Terios putih itu juga tampak berfungsi untuk mengangkut jenazah pasien COVID-19.
Hal itu juga dibenarkan oleh seorang pemilik akun bernama @andimuhamadisa. Dia mengatakan bahwa mobil tersebut yang membantunya mengangkut almarhum kakaknya.
"Terima kasih banyak untuk petugas dishub, jajaran kelurahan dan puskesmas LUBANG BUAYA. Benar ini adalah petugas dan mobil yang digunakan untuk membantu almarhumah kaka saya yg meninggal. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya." komentarnya.
ÂÂÂView this post on Instagram
Sumber: Otosia.com
Advertisement