Sukses

Tantang Honda ADV150, Ini Modal Wmoto Xtreme 150i

Honda ADV150 kedatangan lawan baru di Malaysia. Adalah Wmoto Xtreme 150i yang menjadi penantang skutik Honda berkapasitas 150cc itu.

Liputan6.com, Jakarta - Honda ADV150 kedatangan lawan baru di Malaysia. Adalah Wmoto Xtreme 150i yang menjadi penantang skutik Honda berkapasitas 150cc itu.

Di Negeri Jiran, Wmoto Xtreme 150i hadir dalam dua pilihan warna, yakni merah dan abu-abu. Harga jualnya pun lebih terjangkau dari Honda ADV150. Di sana dia dijual RM9.588 (Rp 33 jutaan) sementara Honda ADV150 RM11.999 (Rp 41 jutaan).

Meski tergolong merek baru, ia telah mendapatkan rating bintang 5 dari Motorcycle Assessment Program in Malaysia (MyMAP).

Penghargaan yang dicapai itu memenuhi empat kriteria utama. Pemenuhan peraturan UN ECE, kesesuaian produksi, teknologi fitur keselamatan dan program dukungan.

Bekalan yang membuatnya superior yakni dual channel ABS sebagai perangkat standar pada Xtreme 150i, sedang lawannya ADV150 cuma hadir dengan single-channel ABS.

Tenaga berasal dari mesin berkapasitas 149,3 cc, satu silinder, SOHC, berpendingin cairan yang sudah memenuhi standar Euro 4. Power yang dihasilkan mencapai 12,1 hp pada 8.500 rpm dan torsi 11,8 Nm pada 5.000 rpm. Sementara ADV150 lebih besar, yakni 14,2 Hp pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 6.500 rpm.

WMoto memberi julukan Xtreme 150i sebagai skutik tualang. Bahkan selangkah lebih maju dari pesaingnya, lantaran menawarkan gaya lebih kasar. Sesuai karakter kuda besi yang bisa diajak menjelajah ke berbagai medan. Desain terlihat tangguh dengan lekukan bodi kaku nan tegas, menampilkan kesan berotot dan tetap asyik dilihat.

Area depan hingga buritan belakang mengusung sudut meruncing dan mengalir. Panel bodi warna utama dengan model kasar tergolong kombinasi sempurna. Jok model menyatu namun terdapat cekungan yang memisahkan antara rider dengan pembonceng.

Pijakan kaki pengendara mirip Honda ADV150. Sementara footpeg penumpang bisa dilipat bila tidak digunakan. Memberi nilai tambah dalam hal estetika.

Lampu utamanya punya bentuk mirip Yamaha X-Ride. Ada dua lampu terpisah, atas untuk lampu jauh, bawah lampu dekat. Di antara dua pencahayaan itu, dipisah oleh DRL. Sedang stoplamp mengadopsi model terpisah.

Sementara sinyal belok di buntut menempel di sepatbor model menggantung. Meski begitu, semua pencahayaan sudah dibenamkan teknologi LED.

Menggunakan windshield tinggi yang dapat disetting ketinggiannya secara manual. Pakai stang model fatbar. Dan di bagian kokpit, tampak panel instrumennya berwujud kotak besar dan sudah full digital. Tapi buat kunci belum keyless, masih memakai model pengaman bermagnet yang biasa ditemukan di skutik 125 cc dari Yamaha.

Dalam hal kepraktisan, dirinya sudah dibenamkan double outlet charger, baik DC Outlet 12V hingga USB. Letaknya di kompartemen depan sebelah kanan.

Sisi kirinya terdapat ruang kecil, mungkin hanya bisa menyimpan sarung tangan. Bagasi di bawah jok juga cukup luas, cukup untuk menampung satu helm full-face.

 

2 dari 3 halaman

Fitur Lainnya

Di antara kelas skutik adventure 150, Xtreme 150i hadir dengan tangki bahan bakar 11 liter. Lawannya cuma sanggup membawa bahan bakar 8 liter.

Kapasitas penampung besar itu diklaim bisa memberikan jarak tempuh hingga 400 km dalam sekali pengisian penuh. Hasil itu tercatat dengan menggunakan fitur engine stop-start.

Dalam hal kenyamanan berkendara, Wmoto Xtreme 150i menggunakan suspensi USD (Upside Down) di depan, dan monosok di bagian belakang yang terdapat penyetelan preload.

Rodanya pakai ukuran 14 inci dengan ban berprofil semi trail. Peleknya seperti Honda Forza. Bentuk segi palang delapan.

Bagian pengereman, menggunakan cakram di kedua roda. Dikawinkan dengan sistem pengereman bersensor alias Anti-lock Braking System (ABS). 

Ia memiliki bobot 143 kg dan jarak terendah ke tanah yang cukup tinggi yaitu 180 mm. Dibandingkan Honda ADV 150 (165 mm). Tentu sanggup melahap polisi tidur tanpa khawatir mentok. Ketinggian jok cuma 765mm, cukup ramah untuk postur tubuh orang Asia.

Sebetulnya Wmoto Xtreme 150i bukan pendatang baru. Model ini pertama kali muncul di Tiongkok pada 2019. Diproduksi oleh Lifan Motors yang berbasis di Chongqing, Cina.

Lalu unit ini dikenalkan pertama kali di Thailand, persisnya di acara Motor Expo dua tahun silam dengan nama Lifan LF150-T.

Kemudian di tahun ini, MForce Bike Holdings Sdn Bhd membawa produk itu ke Malaysia dengan sebutan Wmoto Xtreme 150i. Tak heran, karena MForce di sana juga menjual produk dari brand Benelli, Keeway, Sym, Brixton, SM sport dan Niu.

Sumber: Oto.com

3 dari 3 halaman

Infografis: Deretan Mitos COVID-19 dan Faktanya