Liputan6.com, Jakarta - Hyundai memang dikabarkan sedang mempersiapkan lawan yang tangguh untuk merebut pasar Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Penampakan tersebut kini tertangkap sedang diuji jalan.
Dari foto yang dibagikan oleh akun Akhdan Qolbi, mobil yang disinyalir Hyundai Stargazer ini masih menggunakan kamuflase. Namun, ada beberapa bagian yang sudah dikenali oleh warganet.
Baca Juga
Dalam bidikan kamera tersebut, terlihat bagian grill depan mobil ini sedikit terbuka. Menurut beberapa komentar, grille yang dipakai menyerupai desain Staria di mana penampilannya merefleksikan desain unik.
Advertisement
Sementara itu, untuk kompartemen lainnya di bagian depan ini juga mirip dengan Staria. Salah satunya adalah dengan adanya empat kotak yang dikabarkan bagian dari lampu depannya.
Selain itu, pada sektor kaki-kaki seperti komponen pelek juga sudah terlihat jelas di mana desainnya dinilai mirip dengan kepunyaan Staria hanya saja terlihat lebih kompak.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Desain Belakang Mirip dengan Hyundai Bayon
Pada bagian belakang, kaca dibuat lebih landai ditambah dengan pengaplikasian stop lamp di atas serta ada komponen wiper.
Salah satu bagian lainnya yang juga terlihat cukup jelas adalah stop lamp di sisi kanan dan kiri. Bentuknya yang memanjang, banyak orang mengatakan bagian tersebut lebih mirip dengan Hyundai Bayon.
Tidak hanya itu, salah satu fitur yang nantinya juga akan disematkan pada rival Toyota Avanza ini adalah sensor parkir di bagian sensor. Terlihat ada tiga lubang yang dipercaya sebagai sensor untuk menbantu pemiliknya dalam memarkirkan kendaraannya.
Advertisement