Liputan6.com, Jakarta - Pasca kehadiran Toyota Land Cruiser LC 300 beberapa waktu lalu, banyak isu yang mengatakan bahwa nantinya SUV mewah tersebut akan menjadi basis dari pengembangan model terbaru dari Lexus.
Ternyata kabar tersebut bukan sekedar isapan jempol belaka. Pasalnya, melansir dari Carsales Australia, pada 14 Oktober 2021, Lexus akan meluncurkan SUV mewah mereka LX 600.
Baca Juga
Dalam informasi tersebut, Lexus LX 600 memang mengambil basis dari Toyota Land Cruiser 300. Salah satu indikasinya adalah melalui tampilan lampu belakang yang lebih tegas, dan bentuk pintu bagasi yang dibuat dengan desain yang tegas.
Advertisement
Meski beberapa informasi terkait spesifikasi masih sangat minim, namun, model ini dipercaya akan hadir dengan mesin V6 twin-turbo berkapasitas 3.5 liter.
Mengenai tenaga yang dihasilkan, di atas kertas mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 409 tk dan torsi maksimum 650 Nm.
Tetapi, penggemar Lexus masih berharap bahwa jantung mekanis yang ditempatkan di bawah bonnet adalah mesin Biturbo 4.0 liter. Dengan mengandalkan mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan jauh lebih besar yakni sekitar 670 tk.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Menggunakan Platform TNGA-F
Sama seperti Toyota Land Cruiser 300 yang menggunakan platform dari Toyota New Global Architecture (TNGA-F), model terbaru Lexus LX 600 ini juga akan mengadopsi platform yang sama.
Sementara itu, perihal harga yang akan ditawarkan untuk Lexus LX 600 pastinya akan dibanderol dengan harga yang lebih mahal dari Land Cruiser.
Informasinya, model terbaru ini akan dijual dengan harga lebih dari USD 200.000 atau setara dengan Rp 2,8 miliar.
Advertisement