Sukses

Top 3: Deretan Motor Baru di GIIAS 2021 dan Mengenal Fitur Runner pada Mitsubishi Fuso

Selain menampilkan mobil keluaran terbaru, ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show)2021 juga menampilkan motor-motor termutakhir. Semuanya diulas dalam artikel "Deretan Motor Baru yang Mejeng di GIIAS 2021, Mana yang Lebih Menarik?".

Liputan6.com, Jakarta - Selain menampilkan mobil keluaran terbaru, ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show)2021 juga menampilkan motor-motor termutakhir. Semuanya diulas dalam artikel "Deretan Motor Baru yang Mejeng di GIIAS 2021, Mana yang Lebih Menarik?".

Selain itu, dua berita menarik lainnya adalah "Suzuki Masih Punya Satu Model Baru di GIIAS 2021, S-Presso?" dan "Mengenal Fitur Runner Andalan Mitsubishi Fuso Selama PPKM". Berikut rangkumannya.

1. Deretan Motor Baru yang Mejeng di GIIAS 2021, Mana yang Lebih Menarik?

Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, tidak hanya menjadi tempat mejeng berbagai mobil baru. Ajang yang digelar di ICE, BSD, Tangerang, dari 11 sampai 21 November 2021 ini juga digunakan berbagai pabrikan sepeda motor untuk pamer tunggangan barunya.

Setidaknya, ada empat motor baru yang unjuk gigi di GIIAS 2021, yaitu Honda CB150X, Benelli Keeway SCR 250V, Suzuki Gixer SF 250, dan motor listrik VMoto.

Baca selengkapnya di sini.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Suzuki Masih Punya Satu Model Baru di GIIAS 2021, S-Presso?

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) masih menyiapkan satu amunisi baru di gelaran GIIAS 2021. Jenama berlambang 'S' ini, masih menyisahkan satu model baru lagi untuk diluncurkan di pameran yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang, 11 sampai 21 November 2021.

Dijelaskan Harold Donnel, Head of 4W Brand Development & Marketing Research PT SIS, Suzuki memang akan ada peluncuran mobil baru pada Selasa (16 November 2021). Namun, untuk modelnya sendiri masih belum bisa diinformasikan lebih detail.

Baca selengkapnya di sini.

3 dari 4 halaman

3. Mengenal Fitur Runner Andalan Mitsubishi Fuso Selama PPKM

Mitsubishi Fuso memiliki sistem telematika bernama Runner yang mempermudah pengusaha untuk menjalankan bisnisnya selama PPKM berlangsung.

Runner dilengkapi GPS dan Engine Starter Kill yang memungkinkan pelanggan untuk memantau lokasi kendaraan dan situasi kendaraan seperti tekanan ban, sisa bahan bakar. Dalam keadaan darurat, konsumen dapat mengaktifkan fungsi Engine Starter Kill dari jarak jauh dengan memeriksa lokasi truk dengan GPS.

Baca selengkapnya di sini.

4 dari 4 halaman

Infografis 8 Tips Liburan Akhir Tahun Minim Risiko Penularan Covid-19

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.