Sukses

Pintu Supercarnya Dirusak Beruang, Reaksi Pemilik Mobil Ini Bikin Takjub

Beruang yang menjadi hewan peliharaan Humaid Al Buqaish, berhasil merusak bagian pintu mobil Lamborghini Huracan Performante. Namun, ekspresi pemiliknya bikin melongo.

Liputan6.com, Jakarta - Memiliki supercar asal Italia seperti Lamborghini, memang menjadi impian bagi setiap orang. Apalagi kalau mobil tersebut diproduksi secara terbatas oleh pabrikan resminya.

Seperti yang miliki oleh Humaid Al Buqaish, pengusaha asal Arab yang dikenal memiliki beberapa supercar serta exotic car di rumahnya.

Selain mengoleksi mainan mewah tersebut, pria ini juga memiliki hewan peliharaan yang tidak lazim. Pasalnya, di halaman rumahnya yang asri tersebut, ia memelihara hewan buas seperti Hyena, Beruang, hingga reptil yang buas.

Alhasil, ketika suatu waktu bermain dengan seekor beruang miliknya, pintu mobil Lamborghini Huracan Performante berkelir orange ini dirusak dan copot dari bagian mobilnya lantaran beruang tersebut ingin mengambil apel dari tangan Humaid.

Melihat pintu mobilnya copot oleh ulah beruang kesayangannya, Humaid, tidak lantas marah. Ia hanya tersenyum lebar sambil mengatakan dalam bahasa harap bahwa semua baik-baik saja.

Tidak ada raut marah ataupun kecewa yang terpancar dari wajah Humaid ketika mengetahui beruang menghancurkan pintu supercar asal Italia tersebut.

Pasca mengambil buah apel dari tangan juragannya, beruang tersebut langsung kabur dan meninggalkan pintu bagian kanan mobil yang tergeletak di halaman rumahnya.

 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Humaid Abdulla Albuqaish (@humaidalbuqaish)

2 dari 3 halaman

Spesifikasi Lamborghini Huracan Performante

Supercar dengan logo banteng mengamuk ini dibekali dengan mesin buas berkonfigurasi V10 dengan kapasitas 5.2 liter. Tenaga yang dihasilkan, mesin tersebut mampu memproduksi 631 tk dan torsi puncak 600 Nm.

Dengan mengandalkan mesin yang buas ini, Lamborghini Huracan Performante mampu berakselerasi dari posisi diam hingga 100 kilometer per jam hanya dengan waktu 2,9 detik dan mampu menyentuh kecepatan maksimum 350 kpj.

Mengenai populasinya di Indonesia, mobil seharga Rp 14,8 miliar ini hanya ada dua unit di Indonesia.

3 dari 3 halaman

Infografis Tunjangan Khusus Penyandang Disabilitas di Jakarta