Liputan6.com, Jakarta - Segmen skutik masih menjadi market share terbesar di pasar sepeda motor dunia. Setiap pabrikan otomotif roda dua, memiliki satu jagoannya yang diturunkan untuk mengisi slot di antara ketatnya persaingan pasar.
Tidak gentar dengan para pemain lama, FB Mondial, turut menghadirkan skutik terbarunya melalui Imola 125.
Baca Juga
Model yang menampilkan aura sporty ini dipersenjatai dengan mesin berkapasitas 125 cc lengkap dengan beberapa fitur unggulan di dalamnya.
Advertisement
Menurut klaim pabrikan, skutik ini menampilkan esensi sporty yang kuat dan ditopang dengan mesin atraktif serta karakter yang lebih berani untuk setiap konsumennya.
Sektor mesinnya dibekali dengan satu silinder dan memiliki spesifikasi 4-tak berpendingin udara, injeksi bahan bakar serta empat katup pada silindernya.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Karakter Sporty Terlihat dari Desain Bodinya
Demi menguatkan aura sporty, pada skutik ini hadir dengan bodywork yang menarik lantaran hadir dengan lekukan desain yang tajam di beberapa bagian.
Hal tersebut juga diperkuat dengan penggunaan velg berukuran 13 inci di mana dengan penggunaan komponen tersebut gerakannya menjadi lebih lincah.
Untuk kenikmatan handlingnya, motor ini sudah dibekali dengan shockbreaker teleskopik dan monoshock di bagian belakang yang dapat disesuaikan serta hadir dengan tabung reservoir.
Bagi konsumen yang tertarik meminang motor ini, FB Mondial melego motor ini dengan harga USD 3.040 atau setara dengan Rp 43 Jutaan.
Advertisement