Sukses

Begini Cara Manual Menonaktifkan Electric Parking Brake SUV Peugeot Saat Parkir Paralel

Semakin banyaknya pengguna mobil saat ini, tentu saja berpengaruh terhadap lahan parkir yang semakin terbatas

Liputan6.com, Jakarta - Semakin banyaknya pengguna mobil, tentu saja berpengaruh terhadap lahan parkir. Saking terbatasnya lahan, sejumlah tempat parkir pun memberlakukan parkir pararel. Bagi yang tak biasa, tentu saja ini menyulitkan dibanding parkir biasa.

Kondisi parkir paralel tersebut juga terkadang mengharuskan kendaraan dalam kondisi dapat didorong secara manual (roda tidak terkunci).

Untuk itu, pemilik mobil bertransmisi otomatis sebaiknya memahami cara untuk melepaskan parking brake pada kendaraannya.

"Cara ini khusus untuk Peugeot 3008 dan 5008 SUV, yaitu tipe GT Line, Allure Plus, dan Active. Kebanyakan kendaraan bertransmisi matik terkini sudah menggunakan teknologi dimana saat mesin dimatikan, tuas transmisi berada pada posisi ‘P’ dan secara otomatis akan mengaktifkan electric parking brake," jelas Samsudin saat dikonfirmasi Liputan6.com, Sabtu (25/12/2021).

Lanjut Samsudin, alhasil dengan roda mobil akan terkunci dan mobil tidak dapat didorong. Hal ini akan mengganggu orang lain yang ingin mengeluarkan kendaraan jika posisinya terhalangi mobil tersebut.

Langkah yang harus dilakukan setelah mobil berada di posisi parkir pararel adalah pindahkan gear shift ke posisi N sambil menginjak pedal rem saat mesin masih hidup dan matikan mesin.

Kemudian, dengan segera nyalakan sistem elektrikal (Switch ON) dengan menekan tombol ‘Start & stop’ tanpa menginjak pedal rem.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 3 halaman

Langkah berikutnya

Langkah berikutnya adalah mendorong tuas transmisi ke arah depan sambil menginjak pedal rem; hal ini akan memungkinkan pengemudi mematikan ‘Electric Parking Brake’ secara manual.

Selanjutnya tuas transmisi sudah dapat dilepas, pengemudi hanya perlu kembali menekan tombol 'Start & stop' untuk kembali mematikan sistem elektrikal kendaraan.

“Setelah melakukan langkah-langkah tersebut itu biasanya akan muncul pesan pada instumen panel juga suara atau alarm untuk mengaktifkan Electric Parking Brake. Pesan tersebut dapat diabaikan dan roda mobil sudah dalam keadaan tidak terkunci.” tambahnya

Setelah itu, pengemudi dapat meninggalkan kendaraannya dengan mengunci pintu seperti biasa. Dengan cara ini, maka mobil dapat didorong saat terparkir.

3 dari 3 halaman

Infografis Yuk Kurangi Mobilitas Cegah Lonjakan Kasus Covid-19 Saat Periode Nataru

Video Terkini