Liputan6.com, Jakarta - Meski industri otomotif dunia sempat dikoyakkan dengan pandemi covid-19 dan kelangkaan microchip, namun tidak menyurutkan niat dari berbagai pabrikan sepeda motor untuk menghadirkan model terbarunya.
Terlebih penyelenggaraan terhadap penganugerahan Sepeda Motor Terbaik Eropa 2021 tetap dilangsungkan. Setelah melewati beberapa fase penjurian yang berlangsung begitu sengit, motor lansiran Italia, Ducati Multistrada V4 S, dinobatkan sebagai Motor Terbaik Eropa 2021.
Baca Juga
Pemungutan suara ini melihatkan beberapa media setempat dengan beberapa penilaian. Alhasil, setelah semua suara terkumpul model andalan Ducati tersebut sukses mengungguli pesaingnya, di mana ia unggul tipis dari motor baru Harley-Davidson Pan America.
Advertisement
Ducati Multistrada V4 S dinilai memiliki beberapa keunggulan serta fitur modern yang berguna bagi penggunanya. Tidak hanya itu, saat digunakan pada medan on road dan off road, kuda besi ini mampu memberikan pengalaman yang menarik.
Secara umum, Ducati Multistrada ini menggendong mesin adventure baru dari Ducati yang mengambil basis dari Granturismo V4. Hasilnya, penyempurnaan yang dilakukan mampu memberikan tarikan mesin yang lebih baik lagi.
Di samping itu, Ducati Multistrada V4 S ini juga telah dibekali dengan fitur katup mesin konvensional. Hal ini menjadi sesuatu yang menarik lantaran biasanya pabrikan ini menggunakan katup Desmodromic yang merupakan teknologi khas dari mereka.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Daftar 10 Besar Motor Terbaik Eropa 2021
1. Ducati Multistrada V4 S
2. Harley-Davidson Pan America
3. Yamaha Tracer 9
4. Ducati Monster
5. Aprilia RS 660
6. Triumph Trident 660
7. Yamaha MT-09
8. Triumph Speed Triple 1200 RS
9. Honda Africa Twin 1100
10. Aprilia RS Tuono 660
11. Suzuki Hayabusa
12. BMW M1000RR
13. BMW S1000RR.
Advertisement