Sukses

Jangan Sembarangan Ganti, Kenali Ciri-Ciri Lampu Motor Berkualitas

Mengganti lampu motor, menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan oleh pemilik untuk membuat tampilan kendaraan lebih keren

Liputan6.com, Jakarta - Mengganti lampu motor, menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan oleh pemilik untuk membuat tampilan kendaraan lebih keren. Namun, jangan sembarangan dalam mengganti piranti untuk penerangan yang tentunya memiliki fungsi yang sangat penting.

Dijelaskan Lily Hernawan, Direktur SPN, sebagai distributor Autovision di Indonesia terus menghadirkan lampu LED motor yang berkualitas sekaligus harga lampu LED motor yang lebih terjangkau.

"Autovision senantiasa memberikan produk berkualitas, terbukti pada 2009 menyediakan lampu sepeda motor berteknologi HID. Menjadi satu-satunya lampu HID dengan daya 21 watt yang aman digunakan pada sepeda motor serta tidak membuat tekor Accu," ujar Lily.

Pada 2016, Autovision menyediakan lampu motor berteknologi LED pertamanya dengan multi soket bohlam dan berdaya besar. Autovision menjadi yang pertama di dunia menyediakan upgrade lampu LED untuk Yamaha NMax untuk generasi pertama.

Sedangkan untuk kebutuhan motor premium, Autovision menghadirkan produk seri Clarity dengan LED Chips CSP, dengan daya terang terbaik, berpendingin aluminum aviasi, dan berdimensi kompak, sehingga memiliki umur pakai yang sangat baik.

Autovision terus berinovasi untuk melahirkan produk berteknologi tinggi, dan tentunya cocok untuk berbagai kendaraan di Indonesia. Seperti pada pengembangan yang dilakukan terhadap produk Autovision LED type RZ1 dan Oxy, didukung teknologi AC/DC sehingga bisa diaplikasikan kepada jenis sepeda motor dengan tipe kelistrikan AC/DC.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 3 halaman

Pilihan Lampu

Selanjutnya, keunggulan produk Autovision memiliki pola cahaya yang baik lantaran ukuran Chip LED yang sama dengan filamen dari bohlam konvensional sehingga tidak menyilaukan kendaraan lawan .

Selain itu produk Autovision terbukti lebih terang maksimal karena menggunakan sistem pendingin terkini dengan material dari bahan aluminium yang mampu menjaga suhu lampu dibawah 70-80oC. Harapannya, melalui teknologi ini dapat menjaga penurunan intensitas cahaya produk Autovision seminimal mungkin.

Autovision juga memberikan inovasi pilihan warna cahaya LED yaitu Putih dan Combo. Untuk varian tipe lampu Combo, terdapat 2 warna sekaligus yakni cahaya 4300K dan 5700K dalam satu lampu. Pilihan ini akan sangat tepat mengingat warna 4300K menjadi pilihan terbaik untuk menembus hujan dan kabut.

Untuk pengembangan teknologi selanjutnya bisa dijumpai pada produk dengan type Autovision LED Clarity sekaligus memiliki ukuran yang sama dengan lampu jenis Halogen sehingga menghasilkan daya cahaya 5X lebih terang dari lampu bawaan dari jenis kendaraan tersebut.

Autovision menyediakan beragam lampu LED motor berkualitas dan aman di kantong. Mulai dari harga Rp 36.000 saja, Anda dapat menemukan semua kebutuhan lampu kendaraan Anda. Autovision menyediakan beragam model dan jenis lampu untuk kendaraan motor baik matic, non-matic sampai motor sport dengan harga terjangkau.

3 dari 3 halaman

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19