Sukses

Yamaha dan Grab Gelar Program Tukar Motor Gratis Buat 10 Driver Ojol

Yamaha Indonesia berkolaborasi dengan Grab Indonesia dalam penyelenggaraan Program Tukar Motor Gratis bagi 10 driver Grab terpilih yang berdomisili di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Yamaha Indonesia berkolaborasi dengan Grab Indonesia dalam penyelenggaraan Program Tukar Motor Gratis bagi 10 driver Grab terpilih yang berdomisili di Jakarta. Program ini sendiri telah berjalan sejak Juni hingga Agustus 2022.

"Program ini merupakan bentuk apresiasi dan CSR kami kepada driver ojol yang telah banyak membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan," terang Frengky Rusli, Koordinator Chief Yamaha Jabodetabek dalam keterangan resminya, Rabu (31/8/2022).

Dalam program ini, motor lama milik driver Grab ditukar dengan Yamaha Gear 125. Adapun syarat yang mesti dipenuhi meliputi memiliki surat-surat kendaraan lengkap seperti STNK dan BPKB, maksimal tahun kendaraan 2015, serta motor dalam kondisi baik dan masih orisinal.

Disebutkan, 10 Yamaha Gear dalam program ini telah diserahkan ke 10 driver ojol melalui dealer Sumber Mas Motor.

Hendra (40) salah satu driver ojol terpilih merasa sangat beruntung dan terbantu dengan adanya program ini.

"Alhamdulillah saya sangat bersyukur dapat lolos seleksi program gratis motor ini. Dengan Yamaha Gear 125, saya jadi bisa lebih maksimal lagi dalam mencari nafkah untuk keluarga," ujar Hendra.

 

2 dari 2 halaman

Spesifikasi Yamaha Gear 125

Sekadar informasi, Yamaha Gear 125 dipersenjatai mesin 125cc berteknologi Blue Core yang dapat diandalkan. Motor dengan ban tubeless ini juga dilengkapi dengan ruang penyimpanan yang cukup memadai.

Fitur-fitur yang dimiliki juga tergolong lengkap, sebut saja Smart Motor Generator (SMG) yang membuat suara starting motor lebih halus saat dinyalakan. Kemudian telah menggunakan lampu LED serta dilengkapi lampu hazard, serta Answer Back System untuk membantu menemukan lokasi motor saat di parkiran.

Motor ini juga dibekali fitur Fitur Electric Power Socket sebagai sumber daya listrik untuk mengisi daya baterai pada smartphone. Fitur ini tentunya menjadi andalan driver ojol yang sangat bergantung dengan gadgetnya.

Video Terkini