Sukses

Mitsubishi Outlander PHEV Bersolek, Dibekali Baterai yang Lebih Besar

Salah satu model kendaraan ramah lingkungan milik Mitsubishi, yaitu Outlander PHEV akan mendapatkan penyegaran di Amerika Serikat

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu model kendaraan ramah lingkungan milik Mitsubishi, yaitu Outlander PHEV mengalami penyegaran di Amerika Serikat. Rencananya, versi terbaru dari kendaraan emisi rendah milik pabrikan asal Jepang ini mulai dipasarkan pada akhir 2022.

Tertulis dalam keterangan di laman resmi perusahaan, Mitsubishi memang belum memberikan informasi detail terkait spesifikasi Outlander PHEV baru.

Namun, crossover ini akan memiliki motor listrik yang lebih kuat serta paket baterai yang lebih besar untuk peningkatan jarak tempuh.

Tidak hanya bagian elektrik yang dikembangan, jenama berlambang tiga berlian ini juga akan memberikan peningkatan tangki bensin yang lebih besar untuk jangkauan keseluruhan yang lebih baik.

Sementara itu, Mitsubishi Outlander juga akan dipasarkan dengan berbagai model spesial, seperti edisi ulang tahun ke-40 yang akan diluncurkan akhir tahun. Kemudian, disusul dengan Ralliart Edition pada 2023.

Mitsubishi Outlander Black Edition tetap menjadi pilihan dan saat ini tersedia dalam dua varian berbeda berdasarkan trim SE dan SEL.

Dari sisi lain, Outlander Sport akan menjadi standar dengan penggerak semua roda untuk model 2023. Kendaraan ini sendiri, tersedia dengan harga dasar US$25.795 atau setara Rp 384,4 juta.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Mitsubishi Dapat 3.589 Unit SPK di GIIAS 2022, Xpander Tetap Jagoan

Selama 11 hari Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membukukan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 3.589 unit.

Dari hasil yang diraih pabrikan berlambang tiga berlian ini, Xpander (termasuk Xpander Cross) mendominasi, sekitar 76 persen dari total pemesanan. Sedangkan 24 persen lainnya, dikontribusikan oleh model lain.

Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI menyampaikan apresiasi tertinggi kepada konsumen di Indonesia atas kepercayaan dan antusiasme yang sangat baik terhadap Mitsubishi. Terutama, untuk produk terbaru yang diluncurkan, yait new Xpander Cross.

"Capaian Mitsubishi Motors di GIIAS 2022 melampaui ekspektasi kami, dan seperti yang telah disampaikan sebelumnya, ajang GIIAS 2022 kami manfaatkan tidak hanya untuk menampilkan produk terbaik, tetapi juga menyosialisasikan semangat MMKSI untuk memberikan pengalaman terbaik kepada konsumen," ujar Nakamura, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini