Sukses

Top 3: Penjualan Motor Listrik di Indonesia dan Yamaha XMax 250 Makin Canggih

Informasi terkait penjualan motor listrik di Indonesia yang Tembus 28 Ribu unit, menarik perhatian pembaca Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Informasi terkait penjualan motor listrik di Indonesia yang Tembus 28 Ribu unit, menarik perhatian pembaca Liputan6.com.

Selain itu, Suzuki V-Strom SX 250 yang unjuk gigi di IMOS 2022, serta peluncuran Yamaha XMax 250 Connected di Indonesia, turut menjadi sorotan pembaca.

Berikut ringkasan artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:

1. Tanpa Honda hingga Yamaha, Penjualan Motor Listrik di Indonesia Sudah Tembus 28 Ribu Unit

Pasar kendaraan listrik di Indonesia, baik roda empat dan roda dua terus menggeliat. Berbagai model terus bermunculan, termasuk banyaknya sepeda motor listrik nol emisi yang didatangkan dari Cina.

Berdasarkan data yang diterima Asosiasi Sepeda Motor Indonesia (AISI), sepanjang Januari hingga September 2022, penjualan motor listrik di Tanah Air sudah mencapai 28 ribu unit.

"Menurut data yang kami terima dari Kemenperin, itu sekitar 28 ribu unit yang terjual selama Januari hingga September 2022," jelas Ketua Umum AISI, Johannes Loman, saat ditemui di sela-sela gelaran Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2022, di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (2/11/2022).

Selengkapnya baca di sini

2.Suzuki Pamerkan V-Strom SX 250 di IMOS 2022, Meluncur 2023

PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) berpartisipasi di pameran IMOS 2022 yang berlangsung 2-6 November 2022 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan. Booth yang dihadirkan Pabrikan asal Jepang ini mengangkat konsep 'Suzuki Master of Adventure' yang menggambarkan petualangan baru bagi Suzuki dalam menjalankan bisnis sepeda motor di Indonesia saat ini hingga masa sepan.

"Memanfaatkan momentum ini, Suzuki memperkenalkan calon produk baru bernafaskan sport adventure tourer, sekaligus ingin memberikan aura baru untuk wajah Suzuki Indonesia," ungkap Menurut Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS, Rabu (2/11/2022).

Untuk pertama kali di Indonesia, Suzuki memamerkan calon line up terbaru dengan DNA 'Master of Adventure' yang akan diluncurkan pada 2023 mendatang, yaitu Suzuki V-Strom SX 250. Motor ini merupakan motor sport adventure yang memadukan kekuatan dengan tampilan modern yang bergaya.

Selengkapnya baca di sini

 

2 dari 2 halaman

3. Meluncur di IMOS 2022, Yamaha XMax 250 Connected Dibanderol Rp 66 Juta

Yamaha Indonesia memanfaatkan panggung Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2022 untuk meluncurkan produk baru, Yamaha XMax 250. Model ini hadir dengan tampilan lebih segar dan mengadopsi fitur baru.

Secara tampilan, XMax Connected ini tak mengalami perubahan signifikan dibanding pendahulunya. Yang baru adalah lampu depan berkarakter 'X' dan lampu hazzard LED.

Fitur paling anyar pada model ini ialah fitur konektivitas yang dapat terhubung dengan motor melalui aplikasi Y-Connect. Informasi yang bisa diperoleh melalui fitur ini di antaranya rekomendasi perawatan motor, konsumsi BBM, lokasi parkir terakhir, notifikasi malfungsi, notifikasi pesan dan telfon masuk, ranking berkendara terkait jarak tempuh (mileage) dan konsumsi bensin (eco point), riding log atau histori perjalanan serta Revs Dashboard.

Selengkapnya baca di sini