Sukses

Melihat Ubahan Yamaha NMax yang Jadi Motor Operasional di Paddock Pata Yamaha WSBK 2022

Ketika berada di paddock tim Pata Yamaha, ada yang menarik perhatian, yaitu terdapat dua all new Yamaha NMax Connected/ABS yang dijadikan motor operasional dua pembalap, yaitu Toprak Razgatlıoğlu dan Andrea Locatelli

Liputan6.com, Jakarta - Ajang balap sepeda motor World Superbike atau WSBK 2022 kembali digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 11-13 November 2022. Liputan6.com mendapatkan kesempatan untuk meliput langsung ajang balap di Sirkuit Mandalika ini.

Ketika berada di paddock tim Pata Yamaha, ada yang menarik perhatian, yaitu terdapat dua all new Yamaha NMax Connected/ABS yang dijadikan motor operasional dua pembalap, yaitu Toprak Razgatlıoğlu dan Andrea Locatelli.

Namun, kedua motor ini terlihat sedikit dimodifikasi, agar sesuai dengan karakter dua pembalap dari pabrikan berlambang garpu tala ini.

Paling terlihat, yaitu penggunaan livery khas yang menempel di windshield masing-masing pembalap. Toprak memakai Yamaha Nmax hitam matte dengan nomor 1, lengkap dengan bendera Turki berukuran kecil.

Tak lupa pula ada stiker Snack Pata dan Brixx yang menempel di bagian depan. Sementara tameng kanan, diisi dengan identitas kendaraan paddook WSBK Mandalika.

Sementara itu, Yamaha Nmax milik Andrea Locatelli berwarna biru matte. Bagian windshield diberi livery khusus rider asal Italia tersebut. Tidak lupa penggunaan nomor 55 dan stiker sponsor.

Tiap sisi panel bodi samping terdapat tagline Semakin Di Depan. Selain itu semuanya sama dan tidak lagi menggunakan kaca spion.

Sebagai informasi, tim Pata Yamaha sedianya mendapat jatah empat motor paddock, yaitu dua all new NMax Connected/ABS dan all new Aerox 155 Connected/ABS. Namun, khusus untuk skutik bergaya sporty tersebut, dibuat untuk operasional crew dari tim Pata Yamaha.

2 dari 3 halaman

Hari ke-2 WSBK Mandalika 2022 Sepi Penonton dan Kursi Tribun Kosong

Gelaran World Superbike (WSBK) Indonesia 2022, di Sirkuit Mandalika, pada hari kedua, Sabtu (12/11/2022) dengan agenda latihan bebas (free practice) dan kualifikasi terlihat sepi penonton. Pantauan Liputan6.com, kursi di tribun kosong dan tidak ramai terisi.

Kursi-kursi di area tribun A, B, dan C terlihat kosong. Begitu juga saat melewati kursi di tribun H, I, dan J yang hampir keseluruhan tidak ada penontonya.

Bahkan, jika ada yang menempati tribun, adalah para petugas WSBK Mandalika 2022, di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sebelumnya, dari pantauan pada hari pertama, Jumat (12/11/2022), saat sesi latihan bebas (free practice), juga terpantau sepi. Padahal, pihak panitia sudah memberikan tiket gratis untuk para penonton.

Berdasarkan penuturan Taufik S, Ketua DPC Himpunan Pramuwisata Indonesia Lombok Barat, dari obrolan yang didapat baik dari travel agent dan lainnya, penonton WSBK ini cenderung lebih sepi, karena saat gelaran MotoGP 2022, Maret lalu, harga hotel cukup tinggi, bisa melambung 3 kali lipat.

"Satu lagi, harga tiket pesawat juga naik, dan itu tadi penginapan. Sedangkan travel sendiri, cenderung tidak naik," ujar taufik, saat ditemui di Sirkuit Mandalika, Sabtu (11/12/2022).

3 dari 3 halaman

Infografis Sirkuit Mandalika