Sukses

Omoda 5 Berkontribusi Besar Dongkrak Penjualan Chery Secara Global

Chery Omoda 5 merupakan SUV crossover yang sedang naik daun. Saat ini, penjualan Omoda 5 telah memperlihatkan perkembangan yang sangat positif.

Liputan6.com, Jakarta - Chery Omoda 5 merupakan SUV crossover yang sedang naik daun. Saat ini, penjualan Omoda 5 telah memperlihatkan perkembangan yang sangat positif.

Padahal sejak memasuki masa pandemi covid-19, industri otomotif dunia sedang mengalami penurunan. Hingga kini pun efek tersebut masih dirasakan perusahaan-perusahaan mobil besar.

Salah satunya terlihat dari jumlah penjualan mobil Jerman yang turun 2,6 persen dari tahun lalu, dan penurunan lebih dari 15,2 persen di China pada bulan Januari-Februari, yang termasuk penurunan sebesar 19 persen pada SUV kelas A. 

Salah satu brand besar Jepang juga diperkirakan mengalami penurunan hingga 14 persen pada penjualan globalnya.

Meskipun adanya tren tersebut, penjualan Chery Omoda 5 tetap stabil. Bahkan, SUV Crossover ini memecahkan rekor penjualan yang menembus lebih dari 13.000 unit pada kuartal pertama.

"Pencapaian Omoda 5 tentu saja menjadi sebuah kabar yang sangat positif bagi Chery, terutama di tengah kondisi industri otomotif yang belum sepenuhnya menguat," terang President PT Chery Sales Indonesia Shawn Xu dalam keterangan resminya.

Dengan kata lain, kini popularitas mobil pabrikan Tiongkok sudah semakin meluas. Dengan prestasi tersebut, Omoda 5 telah membangun landasan yang kuat bagi Chery untuk tahun 2023.

"Kami sangat bersyukur mendapatkan kepercayaan dari para konsumen, terutama untuk Omoda 5 yang menjadi produk global pertama kami," tuturnya.

Melihat momentum ini, pertumbuhan Omoda 5 terus didorong dengan peluncuran yang dilakukan di beberapa negara, termasuk Meksiko, Israel, dan Kuwait. Di Indonesia sendiri, Omoda 5 mulai diproduksi massal pada 20 Maret lalu.

"Hal ini menjadi dasar keyakinan untuk Chery Sales Indonesia, bahwa Omoda 5 akan semakin kuat ke depannya," ujarnya.

 

2 dari 2 halaman

Meluncur di Negara Lain

Kabar lainnya, mulai awal kuartal kedua Omoda 5 akan diluncurkan secara berturut-turut di pasar regional lainnya, seperti Timur Tengah, Amerika Latin, dan Uni Eropa, dan diperkirakan akan terus merambah ke lebih dari 30 pasar global pada akhir 2023.

Sedikit tentang Omoda 5, mobil ini ditenagai oleh mesin bahan bakar 1.6T atau 1.5T yang dipasangkan dengan transmisi DCT atau CVT. Selain itu, Omoda 5 memiliki lebih dari 10 fitur keselamatan untuk memastikan perjalanan tetap aman. 

Bahkan, kabarnya mobil berjenis SUV Crossover ini akan hadir dalam platform Battery Electric Vehicle (BEV). Perkenalan Omoda 5 BEV akan segera mulai dilaksanakan pada akhir April 2023.