Liputan6.com, Jakarta - Empat produsen kendaraan niaga terbesar Daimler Truck Holding AG, Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC), Hino Motors dan Toyota Motor Corporation resmi menandantangani nota kesepahaman tentang percepatan pengembangan teknologi canggih.
Dalam agenda tersebut, sekaligus menandakan adanya merger antara Mitsubishi Fuso dengan Hino Motors untuk menjadi satu kesatuan dalam mencapai di bidang pengembangan, pengadaan, dan produksi kendaraan komersial.
Dari kesepahaman ini mereka juga akan membangun kendaraan komersial Jepang yang nantinya memiliki daya saing global.
Advertisement
Dalam keterangannya, Karl Deppen, CEO MFTBC, menjelaskan melalui kerjasama ini akan menjadi langkah untuk mempercepat dekarbonisasi di industri transportasi, serta menciptakan produsen kendaraan komersial Jepang yang lebih kuat.
"Di bawah dua merek Fuso dan Hino yang sudah mapan, kami akan terus mengambil peran terdepan dalam melayani kebutuhan pelanggan di Jepang, Asia dan sekitarnya," jelas Karl Deppen.
Sementara itu, dari sisi Hino sendiri menyambut baik karena dengan kolaborasi ini akan menjadi faktor pendukung mereka dalam mobilitas dan tentunya akan memberikan dampak yang baik kepada konsumen ke depannya.
"Kami akan menyatukan aspirasi kami untuk mendukung mobilitas dan berkontribusi pada masyarakat, dan bergandengan tangan, mempercepat pengembangan teknologi canggih untuk mengatasi persaingan global yang semakin ketat. Melalui upaya ini, kami akan berusaha untuk mengatasi tantangan sosial seperti mencapai netralitas karbon," jelas Satoshi Ogiso, CEO Hino, dalam keterangan resminya.
Dengan bergabung, MFTBC dan Hino akan menciptakan sinergi dan meningkatkan daya saing pabrikan truk Jepang, membantu memperkuat fondasi industri otomotif Jepang dan Asia serta berkontribusi kepada pelanggan, pemangku kepentingan, dan masyarakat.
MMKSI Manfaatkan Momen Idul Adha 2023 untuk Berbagi dengan Lansia di Jakarta
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memanfaatkan suasana Hari Raya Idul Adha 1444 H untuk berkunjung sekaligus berbagi ke tiga panti wreda di Jakarta.
Dengan mengusung tema CSR Mitsubishi Motors Humanity Program (MHP), program ini berlangsung pada hari Jumat, 23 Juni 2023. Melalui kunjungan ini, MMKSI berinteraksi langsung dan memberikan bantuan berupa kebutuhan pokok untuk operasional yayasan, juga hadiah spesial untuk masing-masing lansia.
“Kami ingin berbagi melalui momen Hari Raya Idul Adha, khusus bersama anggota masyarakat lanjut usia, dengan harapan kehadiran dan tanda kasih dari MMKSI dapat memberikan kehangatan dan suka cita bagi para lansia, sekaligus mendoakan supaya para lansia ini tetap sehat, bahagia dan bersemangat, dan terus menjadi bagian penting dari masyarakat yang tidak boleh dilupakan jasa-jasanya,” ucap Intan Vidiasari, General manager of Marketing Communication & PR Division PT MMKSI, dalam keterangan resmi yang diterima Liputan6.com.
Tiga panti wreda yang berkesempatan mendapat tanda kasih kali ini adalah Yayasan Sih Pakarti di Jakarta Pusat, Yayasan Hajjah Hasmah Noor di Jakarta Utara, serta Yayasan Amal Wanita di Jakarta Selatan.
Advertisement