Sukses

FDR Day 2023 Diwarnai Pemecahan Rekor Menggelindingkan Ban Sejauh 10 Kilometer

PT Suryaraya Rubberindo Industries (SRI) selaku produsen ban FDR menggelar FDR Day 2023 yang berlangsung di Saparua Park, Bandung, Minggu (17/9/2023).

Liputan6.com, Jakarta - PT Suryaraya Rubberindo Industries (SRI) selaku produsen ban FDR menggelar FDR Day 2023 yang berlangsung di Saparua Park, Bandung, Minggu (17/9/2023). Acara tahunan ini diramaikan oleh komunitas sepeda motor serta dimeriahkan dengan berbagai program seru.

Salah satu program menarik dalam acara ini adalah pencatatan rekor MURI 'Menggelindingkan Ban FDR Sejauh 10 km'. Pemecahan rekor ini terinsipirasi dari permainan tradisional BALDOBAN (Balap Dorong Ban).

“Untuk menggelorakan kembali semangat kita semua agar terus menjalani gaya hidup sehat dan aktif, kami terinspirasi dari anak-anak yang aktif bergerak dan bergembira saat mereka main Baldoban,” terang Presiden Direktur PT SRI Adiyono Eko Parwanto dalam keterangan resminya, Selasa (19/9/2023).

Untuk diketahui, pencatatan MURI yang baru pertama kali dilakukan ini mengambil rute The Saparua melewati Jl. Asia-Afrika, alun-alun kota Bandung dan Gedung Sate sebelum akhirnya finis di GOR Saparua.

Sejumlah modifikasi dilakukan untuk pemecahan rekor MURI ini seperti tongkat dibuat tersambung ke pelek ban agar lebih mudah diarahkan saat berlari serta tidak ada adu balap melainkan pelari perwakilan Bandung dari RIOT Indonesia, salah satu komunitas lari yang tersebar di 15 kota besar Indonesia.

Pelari menggelindingkan ban FDR tipe Sport Zevo ukuran 90/80-14 dengan diiringi sejumlah pelari lainnya termasuk dari PT SRI yang diwakili oleh Presiden Direktur PT Suryaraya Rubberindo Industries (SRI) Adiyono Eko Parwanto dan pemenang lomba marathon Home Tournament PT SRI.

Sementara itu, Zandhy Utama selaku Direktur PT SRI menyebutkan karena FDR Day 2023 diadakan menjelang HUT Kota Bandung, maka kali ini pihaknya mengusung tema 'Jabar Juara, FDR Jawara'.

FDR Day 2023 juga diwarnai kegiatan city rolling dengan melibatkan 100 pengendara motor dari 100 komunitas motor naik motor mengelilingi kota Bandung.

2 dari 2 halaman

Kegiatan Seru Lainnya

Kegiatan ini dilakukan dengan mengusung nilai-nilai dari FDR Riding Culture, yaitu Safe, Care dan Respect.

Semua pengendara motor yang ikut city rolling akan mengedepankan keselamatan berkendara dengan pakai safety gear dan mengikuti aturan lalu lintas saat iring-iringan motor.

“Kita juga mengedepankan nilai ‘respect’ karena meski diikuti dari komunitas motor yang berbeda-beda, kita semua bisa saling menghormati dan city rolling ini bisa bisa berjalan dengan lancar,” ujar Zandhy.

Untuk diketahui, FDR Day 2023 juga dimeriahkan BMX Competition, 3 on 3 basketball dan skater competition. Pengujung juga bisa menikmati pertunjukkan freestyle, fire dance, kesenian reak serta penampilan dari Inkmary dan S.R.E dengan acara puncak pertunjukkan dari band Jamrud.

Selain itu, ada berbagai jajanan di area UMKM, foodtruck atau pop up market bagi pengunjung yang ingin berbelanja. Untuk memudahkan transaksi jual beli, Astra Pay memfasilitasi pembuatan QRIS untuk para pelaku usaha di FDR Day.

FDR juga memberikan donasi meja dan bangku untuk UMKM yang ada di area Saparua Park.

“Kami lihat UMKM yang berjualan di area ini menjaga kebersihan sehingga kami ingin berikan bantuan berupa meja bangku agar pembeli bisa nyaman dan harapannya usaha para UMKM ini jadi semakin ramai,” tutup Zandhy.

Video Terkini