Sukses

Helm Sultan, AGV Pista GP RR Oro Dibuat 100 Persen Serat Karbon

Berstatus helm sultan, AGV Pista GP RR Oro diproduksi secara terbatas. Helm dengan material 100 persen serat karbon itu hanya dibuat sebanyak 3.000 unit.

Liputan6.com, Jakarta - Berstatus helm sultan, AGV Pista GP RR Oro diproduksi secara terbatas. Helm dengan material 100 persen serat karbon itu hanya dibuat sebanyak 3.000 unit. 

Secara visual sebenarnya masih mirip dengan AGV Pista GP RR varian regular. Namun pada versi Oro terlihat berwarna keemasan dengan finishing glossy.

Detail tambahan AGV Pista GP RR Oro edisi terbatas mencakup struktur shell dan EPS yang dirancang untuk meminimalkan akselerasi rotasi (homologasi FIM).

Kemudian spoiler Pro hitam matte yang dapat dilepas. Visor dilengkapi dengan Max Vision Pinlock, dan mekanisme operasional visor terbuat dari logam, bukan plastik.

Tersedia empat ukuran shell, dan tersaji dari ukuran XS hingga XXL. Sama seperti AGV Pista GP RR lainnya, ia sudah mengantongi homologasi keselamatan ECE 22.06, FIM, dan DOT.

Fitur lain dari helm ini adanya ventilasi udara berbahan logam, sistem hidrasi, DD-ring titanium. Dan tentu saja pelindung Ultravision setebal 5 mm.

Karena menggunakan material serat karbon, Oro punya bobot yang cukup ringan, yakni 1.450 gram (sekitar 3,19 pon). Sama seperti produk flagship AGV, model terbatas telah melalui pengujian ketat.

Mulai dari proses pengetesan terowongan angin untuk memastikan aerodinamis optimal dan stabilitas luar biasa, terutama pada kecepatan tinggi. Hingga sertifikasi dari lembaga keamanan helm global.

 

2 dari 2 halaman

Harga

AGV juga menggunakan sistem Adaptive Fit 360 derajat yang eksklusif. Memungkinkan setiap pengendara memilih ketebalan bantalan ideal untuk setiap area di dalam helm.

Sebab kontur kepala setiap orang berbeda, dan beberapa pengendara mungkin memerlukan bantalan pipi yang lebih tipis atau lebih tebal, bantalan di bagian atas kepala, atau bantalan di tengkuk. AGV memahami hal ini, itulah inti dari fitur dial-in fit pada Pista GP RR turunan MotoGP.

AGV Pista GP RR Oro tersedia melalui situs web AGV atau dealer resmi AGV setempat. Di pasar Amerika Serikat, ia dijual $1.924,95 atau Rp30 jutaan.

Perlu diingat bahwa ini adalah helm edisi terbatas, jadi berapa lama helm ini tersedia bergantung sepenuhnya pada seberapa cepat 3.000 unit yang terjual ke basis pelanggan global AGV.

Seperti halnya dengan semua pembuat dan pabrikan perlengkapan sepeda motor yang menjual model yang sama di pasar berbeda, cara terbaik untuk mendapatkan informasi harga dan ketersediaan paling akurat di setiap wilayah adalah dengan menghubungi dealer resmi AGV terdekat.

Mereka seharusnya dapat menjawab pertanyaan apapun yang Anda miliki tentang Pista GP RR Oro atau helm AGV lainnya atau produk terkait yang menarik minat Anda.

Sumber: Oto.com

Video Terkini