Sukses

Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Produksi Korea Selatan Pakai Baterai Buatan Indonesia?

Hyundai tengah membangun pabrik untuk mobil listriknya yang berada di Cikarang, Jawa Barat, untuk memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia khususnya Hyundai sendiri.

Liputan6.com, Jakarta - Hyundai tengah membangun pabrik untuk mobil listriknya yang berada di Cikarang, Jawa Barat, untuk memperkuat ekosistem kendaraan listrik di Indonesia khususnya Hyundai sendiri.

Tak tanggung-tanggung, dana yang digelontorkan oleh Hyundai ini berkisar 60 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau setara Rp900 miliaran pada lahan seluas 32.188 meter persegi, yang nantinya akan mulai beroperasi pada 2024 mendatang.

Pabrik Hyundai ini tak hanya juga melayani baterai mobil listrik Hyundai yang ada di Indonesia saja, melainkan akan melakukan ekspor ke negara-negara lain khususnya Asia Tenggara.

Lantas kemudian, apakah ada kesempatan bagi pabrik Hyundai di Cikarang ini bisa mengekspor baterai buatan Indonesia ini ke negeri asalnya, Korea Selatan?

Pada acara penyerahan 148 kendaraan Hyundai kepada FIFA di Jakarta International Stadium pada Selasa, (7/11), Fransiscus Soerjopranoto selaku Chief Operating Officer PT Hyundai Motor Indonesia pun mengatakan bahwa produk baterai mobil listrik yang dibuat oleh pabrik Hyundai di Cikarang ini memungkinkan adanya ekspor ke Korea Selatan, asal dari mobil Hyundai sendiri.

“Bisa jadi kemungkinan itu ada, nanti kita lihat seberapa besar kebutuhannya, di ASEAN terutama, terus kemudian pabrikannya apakah akan menggunakan baterai yang diproduksi lokal di Indonesia, jadi ujung ujungnya adalah made in Indonesia," terang Fransiscus.

2 dari 2 halaman

Pabrik Hyundai di Indonesia Bikin 1 Mobil Baru Setiap 3 Menit

Hyundai kini telah menjelma menjadi salah satu merek mobil terbesar yang beroperasi di Tanah Air. Tidak hanya jualan saja, jenama asal Korea Selatan ini, juga telah memiliki fasilitas perakitan di Cikarang, Jawa Barat, yang dikelola oleh PT Hyundai Motors Manufacturing Indonesia (HMMI).

Pabrik Hyundai ini, memproduksi model Stargazer, Stargazer X, Creta, Santa Fe, dan juga Ioniq 5.

Dijelaskan Fajar Ahya, Assembly Proscess Engineer PT HMMI, untuk saat ini waktu tersedia untuk menghasilkan satu unit mobil atau takt time di fasilitas perakitan ini adalah 180 detik atau 3 menit.

"Takt time kami sekarang 180 detik. Jadi, setiap 180 detik, kami mengeluarkan satu unit mobil," jelas Fajar, saat ditemui di Cikarang, Jawa Barat.

Lanjut Fajar, pabrik Hyundai ini memiliki kapasitas 150 ribu unit per tahun. Namun, untuk utilitasnya saat ini sekitar 120 ribu unit.

Dalam sehari atau dua shift, pabrik ini mampu memproduksi Stargazer, Stargazer X, Creta, Santa Fe, dan juga Ioniq 5 sekitar 320 unit.

Sementara itu, jika dilihat per model, untuk Creta pabrik ini mampu membuat sebanyak 150 hingga 180 unit per hari. Sedangkan Stargazer dan Stargazer X 100 unit per hari.   

Video Terkini