Sukses

Honda Klaim Konsumsi Bahan Bakar Accord Hybrid Bisa Tembus 25,6 Km per Liter

Berstatus sebagai mobil hybrid, all new Honda Accord RS e:HEV yang baru beberapa waktu diluncurkan PT Honda Prospect Motor (HPM) diklaim memiliki efisiensi bahan bakar yang cukup tinggi

Liputan6.com, Jakarta - Berstatus sebagai mobil hybrid, all new Honda Accord RS e:HEV yang baru beberapa waktu diluncurkan PT Honda Prospect Motor (HPM) diklaim memiliki efisiensi bahan bakar yang cukup tinggi.

Bahkan, jenama berlambang huruf H ini, berani sesumbar jika konsumsi bahan bakar all new Accord RS e:HEV mencapai 25,6 km/liter.

"Satu liter bisa 25,6 km atau 92 gram CO2 per kilometer, itu perjuangan kami. Tapi, actual sama seperti CR-V hybrid itu sama dengan Brio," jelas Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT HPM, di sela-sela peuncuran all new Accord RS e:HEV.

Billy melanjutkan, hasil dari konsumsi bahan bakar all new Honda Accord RS e:HEV merupakan yang dilakukan oleh internal. Namun, angka yang telah dihasilkan, bisa saja lebih tinggi ketika benar-benar digunakan di jalan.

Sementara itu, untuk spesifikasi teknisnya, teknologi model ini sama persis dengan Honda CR-V e: HEV generasi baru. Dibekali sistem hybrid, memadukan mesin bensin berkapasitas 2,0 liter direct-injected 4-cyclinder atkinson cycle DOHC dengan dua motor listrik dan baterai lithium-ion 1,06 kWh.

Tenaga disalurkan melalui electric continuously variable transmission (E-CVT). Tenaga yang dihasilkan, dengan kombinasi tenaga 207 tk dan torsi 334 nm.

2 dari 3 halaman

Fitur Keselamatan Honda Accord RS e:HEV

Dari sisi keselamatan, All New Honda Accord kini juga didukung dengan fitur keselamatan Honda Sensing yang lebih lengkap dari generasi sebelumnya. All new Honda Accord telah dilengkapi 8 SRS Airbags yang terdapat di bagian depan, sisi samping dan kini hadir Knee Airbag.

Selain itu, terdapat juga Active Cornering Light yang membantu pengguna untuk melihat objek di depan saat berbelok dengan memberikan pencahayaan tambahan ke arah yg dituju.

 

3 dari 3 halaman

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

Video Terkini