Liputan6.com, Jakarta - PT JIO Distribusi Indonesia (JDI) sebagai agen pemegang merek mobil BAIC di Indonesia resmi memperkenalkan dua lini produk yang bakal segera diniagakan di Tanah Air, yakni BAIC BJ40 Plus dan BAIC X-55. Keduanya menyasar segmen pasar yang berbeda.
BAIC sendiri berada di bawah naungan Beijing Automotive Group Co, Ltd dan saat ini tercatat sebagai produsen kendaraan bermotor terbesar kelima di China. Dua model baru BAIC ini baru akan resmi diniagakan saat GIIAS 2024 di ICE BSD, Tangerang, Banten.
“BAIC BJ40 Plus dan BAIC X-55 II merupakan dua model pertama yang kami pilihkan khusus untuk mengisi kebutuhan konsumen Indonesia yang memiliki kebutuhan sangat beragam," terang Dhani Yahya, Chief Operating Officer PT JDI di BAIC Indonesia Headquarter sekaligus JHL Auto Showroom di kawasan Alam Sutera, Tangerang, Selasa (14/5/2024).
Advertisement
Dhani menyebutkan BAIC dan Mercedes-Benz memiliki hubungan baik karena menjalin kerja sama di China. Alih teknologi dari perusahaan asal Jerman itu membuat pengembangan mobil BAIC menawarkan kesan mewah ala mobil Eropa kian terasa.
"Tentu sharing engineering R&D dengan tim dari Eropa membuat kendaraan ini menjadi sangat kompetitif di market Indonesia," kata Dhani.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo yang hadir dalam soft launching mobil baru BAIC sempat membocorkan harga keduanya. Ia juga menyebut jika mobil-mobil ini cocok untuk anak muda yang kantongnya belum tebal-tebal amat.
"Ini (BJ-40 Plus) harganya di bawah Rp 1 miliar dan ini (X-55) kurang lebih Rp 500 juta. Target market untuk keduanya yaitu generasi milenial yang kantongnya masih tipis-tips," katanya.
"Buat yang kepingin punya jip Mercy, Jeep Rubicon yang harganya tidak terjangkau, hadirnya model ini dengan kualitas yang tidak kalah dan terjangkau maka ini menjanjikan pasar yang luar biasa bagi industri mobil yang tengah bersaing ketat saat ini," tambah pria yang karib disapa Bamsoet tersebut.
Spesifikasi
Sekadar informasi, BAIC BJ-40 PLUS hadir dalam satu pilihan mesin yaitu mesin bensin 4 silinder, 16 valve, 2.000cc DOHC dengan Turbocharger, dipadukan dengan transmisi 8-Percepatan ZF Friedrichshafen.
Sistem penggerak pun sudah menggunakan Electronic Transfer Case dengan Center Differential Lock dari Borg-Wagner, yang sangat mumpuni untuk menerabas medan berat.
BAIC BJ-40 PLUS dengan penggerak empat-roda ini, menghasilkan tenaga maksimum 221 Hp dengan torsi maksimal 380 Nm, yang dirasa cukup mumpuni untuk kondisi jalan dan alam di Indonesia.
Sementara BAIC X55-II mengandalkan mesin yang disebut MAGIC-CORE, dengan konfigurasi 4 silinder, 16 valve, 1500cc DOHC Turbocharger yang dibangun atas kerjasama BAIC Motor dengan META Engineering dari Jerman, yang terkenal sebagai pemasok mesin dan teknologi tinggi lainnya kepada merek-merek otomotif ternama di dunia.
BAIC X55-II dilengkapi dengan transmisi 7-Percepatan Double Clutch (7-Speed DCT) yang mendapatkan penghargaan sebagai Cina Top-Ten Transmission.
Medium SUV penggerak roda depan (FWD) ini memiliki kemampuan 185 Hp dan tenaga 305 Nm, sehingga mampu ber-akselerasi dari 0 km/h hingga 100 km/h hanya dalam 7.8 detik.Â
Advertisement