Sukses

Putuskan Maju Pilkada Lewat Partai, Ahok Bakal Temui Megawati

Selain mengabarkan keputusan maju lewat jalur partai, tujuan Ahok bertemu Megawati dalam rangka bersilaturahmi.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan menemui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Ahok bakal memberitahukan dirinya telah memutuskan maju Pilkada DKI 2017 lewat jalur partai politik.

"Sekarang saya laporin 'bu saya dengan TemanAhok memutuskan pakai parpol'," kata Ahok usai Halal Bihalal di markas TemanAhok, Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu 27 Juli 2016.

Selain mengabarkan keputusan maju lewat jalur partai, tujuan Ahok bertemu Megawati dalam rangka bersilaturahmi. Ia mengaku, Lebaran Idul Fitri tahun ini belum menyambangi Presiden ke-5 RI tersebut.

"Belum Lebaran sama beliau, jadi mau ketemu," ujar mantan Bupati Belitung Timur itu.

Kendati, Ahok belum menentukan waktu pertemuan dengan Megawati. Dia memastikan, pertemuan itu dilakukan apabila pimpinan PDIP itu sedang tidak sibuk.

"Saya enggak tahu waktu bu Mega, kapan," tandas Ahok.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini