Sukses

Rekomendasi PDIP Diduga Bocor, Paslon Petahana Brebes Maju Lagi

Pasangan calon petahana Brebes diduga kuat akan maju kembali pada Pilkada Brebes 2017 mendatang.

Liputan6.com, Brebes - Rekomendasi pasangan calon (paslon) Bupati dan wakil Bupati Brebes pada pilkada 2017 mendatang yang diusung dari PDIP diduga bocor. Padahal rekomendasi nama pasangan calon dari DPP PDI Perjuangan hingga kini belum diumumkan.

Namun, kabar yang beredar di internal DPC PDIP dan masyarakat menyebutkan, jika rekomendasi pasangan calon akan diberikan kepada pasangan petahana Idza Priyanti dan Narjo.  

Kedua pasangan petahana itu digadang-gadang akan diajukan lagi satu paket untuk maju pada ajang Pilkada Brebes 2017 mendatang dari partai berlambang banteng moncong putih ini.  

Pasangan Idza Priyanti dan Narjo merupakan calon petahana yang telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati melalui penjaringan di DPC PDIP Kabupaten Brebes, Jawa Tengah beberapa waktu lalu.  

Bakal calon petahana, Idza Priyanti, mengaku belum mengetahui jika dirinya disebut-sebut telah mendapatkan rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan untuk maju dalam Pilkada Brebes 2017 mendatang.

"Sampai sekarang ini belum ada informasi resmi yang dikeluarkan DPP PDI Perjuangan siapa saja yang mendapat rekomendasi. Tapi, saya yakin dan optimis menjadi kandidat terkuat mendapatkan rekomendasi itu," ucap Idza Priyanti di Brebes, Jumat 12 Agustus 2016.

Bahkan, kabar yang beredar itu dibenarkan oleh Ketua DPC PDIP Brebes, Indra Kusuma. Bekas Bupati Brebes ini memastikan tiket calon bupati akan jatuh ke tangan petahana.  

"Ya rekom (rekomendasi) yang jelas ke kader terbaik kami yakni, ke incumbent," ucap Indra Kusuma.

Kendati demikian, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes, Illia Amin, menyatakan hingga kini belum ada nama pasangan calon yang turun mendapatkan rekomendasi. "Sampai saat ini pasangan calon siapa saja yang mendapat rekomendasi belum keluar," ucap Illia Amin.

Menurutnya, sesuai dengan aturan bahwa rekomendasi akan diberikan oleh DPP PDI Perjuangan paling lambat satu minggu sebelum pendaftaran pasangan balon Bupati dan Wakil Bupati Brebes oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

"Jadi diperkirakan pada Minggu ketiga September 2016 mendatang, rekomendasi sudah keluar," ujar dia yang juga Ketua DPRD Brebes.

Terkait dengan siapa peluang kandidat yang bakal mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan. Illia Amin mengatakan, jika sebenarnya sejak awal sudah dapat ditebak, bahkan sudah dijelaskan berdasarkan Surat Keputusan (SK) dengan nomor 004 dan seterusnya. SK itu berbunyi, incumbent yang tidak bermasalah akan mendapat prioritas rekomendasi.  

"Sekarang incumbent-nya tidak ada yang bermasalah kan?. Tapi, saya tidak mengatakan bahwa yang dimaksud adalah hanya satu calon incumbent. Jadi, 99,99 persen. Rekomendasi akan diberikan kepada incumbent," papar dia.

Sementara itu, anggota DPP PDIP, Dewi Aryani, membantah jika rekomendasi bocor. Dia mengatakan rekomendasi saat ini masih dikonsolidasikan.  

"Terkait rekomendasi ya memang dinamika di PDIP seperti itu. Saat ini kami terus konsolidiasi," ucap Dewi Aryani.  

Namun, anggota DPR RI Komisi IX ini memperkirakan rekomendasi akan turun pada pekan depan. "Ya mudah-mudahan pekan depan sudah ada rekomendasi," imbuh dia.