Liputan6.com, Jakarta - Pendaftaran terakhir bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta Pilkada 2017 digelar hari ini. Polres Metro Jakarta Pusat pun menerjunkan ratusan personel kepolisian di sekitar kawasan Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta, Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat.
Kasubag Humas Polres Jakarta Pusat Kompol Suyatno mengatakan, pasukan itu terdiri dari gabungan sejumlah Polsek dan Polda Metro Jaya.
Baca Juga
"Kuat pengamanan ada 599 personel yang tergabung dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, dan polsek-polsek," tutur Kompol Suyatno saat dihubungi di Jakarta, Jumat (23/9/2016).
Advertisement
Dia menjelaskan, pengerahan ratusan personel tersebut sebagai bentuk pengamanan dan antisipasi jika mendadak ada demonstrasi di sekitar KPU DKI Jakarta.
"Kalau untuk pengalihan arus belum ada. Kita normatif saja. Bagi yang ingin berdemo kita persilakan saja asalkan sesuai dengan aturan," jelas dia.
Pantauan Liputan6.com, dua kendaraan taktis jenis barracuda dan water canon milik aparat keamanan telah terparkir di tiap sisi pintu masuk Gedung KPUD DKI. Sejumlah personel juga tampak siaga sambil memantau arus lalu lintas di sekitaran lokasi.
Sesuai jadwal dari KPUD DKI Jakarta, pendaftaran cagub-cawagub untuk Pilkada DKI Jakarta 2017 dimulai dari tanggal 21 hingga 23 September 2016.
Pasangan cagub-cawagub yang sudah mendaftar baru Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat. Sedangkan rencananya hari ini ada dua pasangan calon yang mendaftar yaitu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni yang diusung Demokrat, PAN, PKB, dan PPP, serta pasangan calon yang akan diusung Gerindra-PKS.