Liputan6.com, Yogyakarta - KPU Kulonprogo menjadwalkan tes kesehatan terhadap pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati. Untuk pasangan Hasto Wardoyo-Sutedjo sudah dilakukan hari ini. Sedangkan paslon lainnya Zuhadmono-Iriani dilakukan Selasa.
KPU Kulonprogo Muhammad Isnaini mengatakan tes kesehatan dilakukan di RSUD Wates. Selama dua hari paslon akan menjalani tes jasmani, narkoba hingga psikologi. Khusus tes narkoba, ia menambahkan, pihaknya bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kulonprogo.
"Hari ini dan besok. Tadi jam 8 sampai selesai. dilanjutkan besok pagi. Hari ini untuk tes jasmani dan tes narkotika termasuk tes uji rambut. Psikologi besok," ujar dia, Senin (3/10/2016).
Advertisement
Isnaini mengatakan, KPU Kulonprogo sebelumnya sudah mengirim surat resmi kepada paslon terkait tes kesehatan ini. Termasuk paslon diwajibkan puasa sebelum pemeriksaan.
"Hasilnya tanggal 5 Oktober 2016," ujarnya.
Isnaini mengatakan jika proses tes kesehatan sudah berjalan maka KPU akan menunggu pada tahap verifikasi persyaratan paslon yang masih kurang. Sebab dua paslon yang mendaftar di KPU Kulonprogo masih kurang persyaratan pendaftaran Pilkada 2017.
"Verifikasi persyaratan pendaftaran kemarin. Tahap demi tahap mulai berjalan," tegas Isnaeni.