Sukses

Jelang Pencoblosan, Sylviana Murni Minta Doa Restu Warga Jakarta

Sylviana Murni mengaku akan mewakafkan dirinya untuk melayani warga Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil gubernur DKI Jakarta Sylviana Murni meminta doa restu kepada warga Jakarta menjelang pencoblosan.

"Mohon doa restu dan keikhlasannya semoga ke depan Jakarta menjadi kota yang maju, aman, adil, bermartabat dan sejahtera warganya akan menjadi perjuangan kita bersama," ujar Sylviana dalam keterangan tertulisnya, Rabu (15/2/2017).

Sylviana Murni pun mendoakan warga Jakarta agar sehat di hari pencoblosan ini. Sylviana mengaku akan mewakafkan dirinya untuk melayani warga Jakarta.

"Saya akan mewakafkan diri saya untuk menata kota Jakarta dan melayani dengan hati warganya semata karena Allah SWT adalah menjadi tekad saya," kata dia.

Pasangan Agus Yudhoyono dalam Pilkada DKI Jakarta itu pun berterima kasih kepada warga Jakarta yang mendukung dirinya.

Sylviana juga mengajak warga Jakarta untuk datang ke TPS dan mencoblos calon gubernur pilihannya.

"Mari kita sukseskan pilkada DKI, dengan diawali salat istikharah datanglah ke TPS coblos sesuai nurani karena Allah SWT semata," tandas Sylviana Murni.

Video Terkini