Sukses

Ahok - Djarot Dapat Dukungan dari Ormas Seknas Jokowi

Ormas Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi menyatakan dukungannya kepada pasangan calon Ahok - Djarot di Pilkada DKI 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Ormas Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi menyatakan dukungannya kepada pasangan calon Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok - Djarot Saiful Hidayat di Pilkada DKI 2017. Sebagai bukti, mereka akan membentuk posko di 267 kelurahan.

Ketua Umum Seknas Jokowi, M Yamin, mengatakan warga tahu kualitas Ahok - Djarot. Oleh karena itu, isu SARA bukanlah isu yang laku dijual untuk warga, sehingga tidak akan masuk dalam kanalisasi politik.

"Warga Jakarta yang cerdas, sudah merasakan capaian pembangunan yang dilakukan Ahok - Djarot, selama memimpin Ibu Kota," kata Yamin di Jalan Talang, Jakarta, Sabtu (25/3/2017).

Dia berpesan calon nomor urut dua itu harus konsisten mewujudkan Jakarta BTP agar segala program yang baik, bisa dilanjutkan.

"BTP itu bersih, transparan, dan profesional. Dan itu harus dilanjutkan. Basuki dan Djarot harus menang, agar program Jakarta pintar, Jakarta sehat, Jakarta indah, Jakarta bersih, Jakarta berbudaya, dan Jakarta sejahtera, dapat dilakukan dan terwujud," tutur Yamin.

Ahok juga turut hadir dalam kesempatan itu Dia menyampaikan akan melanjutkan program KJP dan KJS yang dibangun bersama Jokowi. Menurut dia, program ini sangat penting.

"Tentu Pak Jokowi bukan bicara KJP dan KJS. Pak Jokowi, hamil sampai lansia dan orang tidak mampu, dapat bantuan juga. Ini yang kita teruskan," tutur Ahok.

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok

  • Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama
    Pilkada DKI 2017 akan berlangsung pada Februari 2017 diikuti tiga calon gubernur Agus Yudhoyono, Anies Baswedan, dan Basuki T. Purnama

    Pilkada DKI 2017

Video Terkini