Sukses

Pesan Prabowo Subianto ke Paslon Gerindra di Pilkada NTT

Partai Gerindra menyerahkan SK dukungan kepada 10 calon bupati-calon wakil bupati di NTT.

Liputan6.com, Jakarta Partai Gerindra menyerahkan SK dukungan kepada 10 pasangan calon bupati dan calon wakil bupati di NTT yang siap mengikuti pilkada serentak, Minggu 7 Januari 2018.

Selain 10 cabup, SK juga diserahkan untuk calon Gubernur NTT, Esthon Foenay yang juga Ketua DPD Gerindra NTT.

Saat acara penyerahan SK dukungan, anggota DPR RI Farry Francis membacakan pesan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Dalam suratnya, Prabowo mengucapkan terima kasih atas kepercayaan semua calon yang mempercayakan Gerindra sebagai sarana berdemokrasi.

"Semua yang melamar di Gerindra merupakan figur terbaik. Partai harus memilih satu di antara banyak figur untuk menjawab kebutuhan rakyat," pesan Prabowo.

Dia meminta agar kader yang dipercayakan rakyat sebagai gubernur, bupati atau wakil bupati agar tidak berubah setelah terpilih.

"Jangan berubah, yang berubah adalah rakyat. Strategi kumpul massa dikurangi, jangan mobilasisi massa dengan iming-iming uang. Manfaatkan strategi senyap ke rumah-rumah, datangi rakyat. Bekerjalah dan berjuang bersama raykat," ujarnya.

Prabowo juga berpesan agar seluruh kader Partai Gerindra mengedepankan politik santun. 

"Tetaplah santun meski kita diserang dengan isu-isu liar. Bekerjalah demi rakyat. Saya minta, semua kader dan relawan wajib berjuang untuk memenangkan cagub," imbuhnya.

Ketua DPD Partai Gerindra NTT yang juga Cagub NTT, Esthon Foenay mengaku siap merangkul seluruh DPC Gerindra di NTT untuk berjuang bersama.

Esthon berpesan, agar seluruh cabup/cawabup dari Gerindra tetap berjuang bersama rakyat dan selalu menjunjung tinggi demokrasi bersih.

"Dalam politik kita berkompetisi, dalam Tuhan kita bersaudara," ujar Esthon.

2 dari 2 halaman

Mantan Wartawan Jadi Cabup

Di antara 10 nama cabup-cawabup yang menerima SK dukungan Partai Gerindra, ada juga seorang mantan wartawan senior Kompas, Frans Sarong.

Frans menerima SK dukungan dari Gerindra bersama sembilan kandidat lainnya sebagai Cabup Manggarai Timur. Frans berpasangan dengan Kasmir Don.

Penyerahan itu dihadiri langsung Ketua DPD Gerindra NTT, Esthon Foenay, Sekertaris DPD Gerindra NTT, Gabriel Beri Bina dan anggota DPR RI dari Partai Gerindra, Farry Francis. Acara penyerahan berlangsung di Kantor DPD Gerinda NTT, Maulafa, Kota Kupang, Minggu (7/1/2018).

Berikut 10 kandidat yang menerima SK Partai Gerindra :

1. Kabupaten Kupang: Silvester N Banfatin- Jonanis Silvester Oetamussu

2. Kabupaten Ende: Don Bosco N Wangge-Munawar Ahmad

3. Kabupaten TTS: Jonanis Lakapu-Jefta L Mella

4. Kabupaten Rote Ndao: Bimma T Fanggidae- Ernest Pella

5. Kabupaten Manggarai Timur: Fransiskus Saron-Kasmir Don

6. Kabupaten Nagekeo: Johanes Don Bosco Do-Marianus Waja

7. Kabupaten Sumba Tengah: Umbu Dondu-Samuel Saki Pekulimu

8. Kabupaten Sikka: Alexander Longginus-Fransiskus Say

9. Kabupaten Sumba Barat Daya: Dominggus Dama-Kornelis Tanggudore

10. Kabupaten Alor: Amon Djobo-Imran Duru. 

Video Terkini