Liputan6.com, Jakarta - Pasangan Bakal Calon Gubernur Sumatera Utara dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah (Ijeck) secara resmi mendaftarkan ke KPU Sumut. Menumpangi becak bermotor, pasangan Edy-Ijeck bergerak dari rumah pemenangan di Jalan A Rivai, Kota Medan.
Didampingi para petinggi partai pengusung seperti Ngogesa Sitepu selaku Ketua DPD Partai Golkar Sumut, dan Tengku Erry selaku Ketua DPD Partai Nasdem, serta ratusan simpatisan pendukung, pasangan Edy-Ijeck tiba di KPU Sumut, Jalan Perintis Kemerdekaan, sekitar pukul 11.10 WIB.
Baca Juga
"Hari ini kita daftar. Untuk berkas-berkas, semua sudah lengkap. Semua partai pendukung juga sudah siap. Kita percaya diri," kata mantan Pangkostrad itu, Senin (8/1/2018).
Advertisement
Ketua KPU Sumut Mulia Banurea yang langsung menerima mengatakan, Edy Rahmayadi -Ijeck merupakan pasangan Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara periode 2018-2023 yang pertama kali mendaftar ke mereka. Pasangan Edy-Ijeck resmi terdaftar di KPU Sumut pukul 11.20 WIB.
"Hingga kini, paslon yang konfirmasi untuk mendaftarkan diri baru pasangan Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah, yang lain belum. Pendaftaran dibuka tiga hari, mulai 8 hingga 10 Januari 2018," ucapnya.
Diantar Ketua Parpol Pengusung
Pantauan Liputan6.com, di Kantor KPU Sumut ratusan massa pendukung Edy-Ijeck serta petinggi partai pengusung juga hadir.
Selain Ngogesa dari Golkar dan Erry dari Nasdem, petinggi lainnya juga hadir seperti Ketua DPD Hanura Kodrat Shah, Ketua DPD Gerindra Gus Irawan, Ketua DPW PAN Yahdi Khoir, Ketua DPW PKS M. Hafez, serta ketua tim pemenangan Edy-Ijeck, Affifuddin Lubis.
Untuk diketahui, pasangan Edy Rahmayadi-Musa Rajekshah diusung oleh Partai Golkar (17), Gerindra (13), PKS (9), PAN (6), dan NasDem (5) dan Hanura (10). Jadi total dukungan yang diperoleh mereka 60 kursi.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:Â
Advertisement