Liputan6.com, Bali - Kabupaten Buleleng yang memiliki pemilih dengan suara terbesar di Bali akan menjadi target dari tim pemenangan pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali Wayan Koster-Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati (Koster-Ace) untuk mendapatkan suara maksimal di Pilkada Bali 2018.
"Tentunya bukan perkara yang sulit untuk memenangkan suara Koster-Ace khususnya di Kabupaten Buleleng yang merupakan kandang bagi Calon Gubernur Bali, Wayan Koster," ujar Wakil Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Suwandi Dwi Warsono seperti dilansir Antara, Kamis (22/2/2018).
Suwandi meyakinkan, untuk mengoptimalkan suara di 'kandang' Koster, tentu langkah penguatan tim pemenangan dalam internal menjadi salah satu upaya untuk bisa memaksimalkan suara Koster-Ace di Kabupaten Buleleng.
Advertisement
"Meskipun optimistis mampu memaksimalkan suara untuk kemenangan Koster-Ace, kami menilai penguatan basis massa juga menjadi perhatian serius, karena itu tim harus tetap meyakinkan masyarakat di Buleleng untuk memilih Koster-Ace, pada 27 Juni 2018," ucapnya.
Suwandi yang juga Ketua Fraksi PAN DPD Buleleng itu mengatakan, selain penguatan basis massa, konsolidasi di internal partai dan koalisi partai juga terus dilakukan. Selain itu, kata Suwandi, PAN sendiri sudah berkomitmen untuk memenangkan Koster-Ace di Pilgub Bali 2018 dengan target perolehan suara yang sudah ditentukan.
"Kami sebagai kader partai, tentu harus menjalankan apa yang sudah menjadi intruksi partai, sehingga kami optimistis akan mampu membawa Koster-Ace menjadi pemenang, bukan hanya menang di Buleleng, tapi di seluruh Bali," kata dia.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Optimistis Menangkan Koster-Ace
Suwandi menilai, keoptimisan menangkan Koster-Ace juga dilihat dari kader parpol, simpatisan, maupun relawan sudah bergerak turun ke bawah, melakukan sosialisasi ke masyarakat secara langsung untuk memilih pasangan nomor urut 1 ini. Pasangan ini diusung oleh empat parpol peraih kursi di DPRD Provinsi Bali yakni PDIP, PAN, Hanura, PKPI, serta didukung PPP dan PKB.
"Masalahnya, sistem kerja yang selama ini dilakukan oleh tim pemenangan adalah secara gotong royong, sehingga dipastikan seluruh mesin partai yang tergabung dalam koalisi 'Satu Jalur' sudah berjalan dengan maksimal," tutur dia.
Selain itu, lanjut Suwandi, untuk menunjukan kesolidannya, kader PAN baik di Provinsi, Kabupaten, hingga tingkat bawah sudah turun bergerak secara bersama-sama untuk bekerja keras memenangkan Koster-Ace di Pilgub Bali 2018.
"Baik di tim pemenangan, parpol, dan relawan semua sudah komit yaitu satu jalur, tinggal konsolidasi internal, meyakinkan masyarakat untuk tetap pada pilihan memilih KBS-Ace. Kami yakin, kerja keras ini pasti akan membuahkan hasil yang baik," tegas Suwandi.
Advertisement